Khusus Indonesia! AION Garap MPV Listrik 7 Penumpang

Muhammad Yunus Suara.Com
Kamis, 26 September 2024 | 16:40 WIB
Khusus Indonesia! AION Garap MPV Listrik 7 Penumpang
CEO AION Andry Ciu melakukan pemaparan produk pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di Bandung, Jawa Barat, Rabu (25/9/2024) [Suara.com/Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Produsen mobil listrik asal China, AION mengungkap tengah mengembangkan mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) yang dirancang khusus untuk pasar Indonesia.

CEO AION Andry Ciu di Bandung, menyatakan kehadiran model tiga baris kursi atau tujuh penumpang merupakan keharusan, jika perusahaan ingin bermain di pasar lokal, yang banyak membutuhkan kendaraan untuk keluarga.

“Kalau mau berdagang di Indonesia, tiga baris adalah keharusan,” kata dia.

“Kami (akan) perkenalkan satu-persatu tapi pasti akan ada waktunya kita jual yang tujuh penumpang, ini dibuat khusus untuk Indonesia,” kata Andry, Kamis 26 September 2024.

Baca Juga: AION Bawa Dua Produk Mobil Listrik di GIIAS Bandung

Tidak dijelaskan apa kah model mobil keluarga tersebut akan diluncurkan dengan platform mobil listrik, seperti model-model AION saat ini, atau platform lainnya, seperti hybrid misalnya.

Andry juga belum dapat mengungkap kapan mobil tersebut secara resmi diluncurkan di tanah air. Namun, ia mengungkap model tersebut akan masuk dalam lini kendaraan baru AION yang akan diproduksi secara lokal.

Hingga saat ini, seluruh jajaran kendaraan merek yang baru masuk Indonesia pada Juni 2024 itu masih berbentuk impor utuh alias Completely Built Up (CBU) dari negara asalnya, China.

Namun, AION membidik untuk segera merakit seluruh modelnya, termasuk MPV tersebut, secara lokal pada pabriknya di kawasan Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mulai kuartal pertama 2025.

“Ya (model MPV) sedang dipersiapkan. Produksi lokal juga,” ungkapnya.

Baca Juga: AION Mulai Perakitan Lokal Mobil Listrik di Indonesia Tahun Depan

Saat ini, AION telah memperkenalkan tiga mobil listriknya di Indonesia, yakni Y Plus, ES, dan Hyptec HT.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI