Suara.com - Auto2000 sebagai salah satu diler Toyota di Indonesia, mengungkapkan belum memiliki keputusan final mengenai penjualan Hilux Rangga.
Chief Marketing Auto2000, Yagimin menyatakan bahwa kehadiran Hilux Rangga di Oktober 2024 mendatang diperkirakan akan menjadi "game changer" di segmen mobil komersial.
"Kami nanti akan mempertimbangkannya ya. Soalnya kan masalah karoseri, permintaan konsumen, kami akan lihat lagi. Karena namanya mobil komersial, kan bentuknya harus disesuaikan," ujar Yagimin, di Jakarta, baru-baru ini.
Lebih lanjut, dikatakan Yagimin, saat ini pihaknya masih melakukan koordinasi dengan pihak karoseri, tetapi belum ada finalisasi terkait hal tersebut.
Baca Juga: Toyota Sienta Diburu Keluarga Milenial, Murah, Praktis dan Irit Bensin
Yagimin juga menegaskan, bahwa keputusan ini sangat bergantung pada arahan dari Toyota Astra Motor (TAM).
"Ada koordinasi sebenarnya terkait bentuk dan lain sebagainya. Tetapi kami belum finalisasi," ungkapnya.
Menurutnya, Auto2000 sangat memperhatikan detail terkait kebutuhan pelanggan, terutama untuk mobil komersial yang memerlukan penyesuaian khusus seperti bentuk karoseri yang sesuai dengan regulasi pemerintah.
"Peraturan terkait panjang, izin, dan spesifikasi mobil komersial lainnya menjadi dasar penting dalam mengambil keputusan," pungkasnya.
Baca Juga: Mimpi Mobil Listrik Murah Makin Nyata, Berkat Baterai Canggih Toyota