Suara.com - Bingung memilih motor matic yang praktis dan punya ruang penyimpanan yang cukup? Banyak pilihan motor matic di pasaran saat ini yang menawarkan bagasi luas, bahkan bisa menampung helm full face, lho!
Tak perlu khawatir soal budget, karena ada banyak pilihan dengan harga mulai dari Rp 20 jutaan.
Bagasi motor yang luas sangat berguna untuk menampung berbagai barang bawaan, mulai dari helm, jas hujan, hingga belanjaan. Ini sangat praktis, terutama bagi Anda yang sering bepergian atau memiliki mobilitas tinggi.
Rekomendasi Motor Matic Bagasi Luas Harga Terjangkau
Berikut adalah beberapa rekomendasi motor matic dengan bagasi luas yang bisa Anda pertimbangkan:
Suzuki Address FI:
![Suzuki Address FI memperkenalkan empat varian warna baru pada Rabu (18/7). [Dok PT. Suzuki Indomobil Sales]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/07/18/42467-suzuki-address-fi.jpg)
Meski sudah cukup lama, Suzuki Address FI masih menjadi pilihan favorit karena kapasitas bagasinya yang mencapai 20,6 liter. Helm full face pun bisa dengan mudah masuk ke dalam bagasi. Harganya pun cukup terjangkau, mulai dari Rp 20,365 juta OTR Jakarta.
![Honda Scoopy. [Astra Honda Motor]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/08/02/32152-honda-scoopy.jpg)
Motor retro modern ini juga menawarkan bagasi yang cukup luas, yaitu 15,4 liter. Meskipun tidak sebesar Address FI, Scoopy tetap bisa menampung helm open face atau helm dengan desain yang tidak terlalu tinggi. Harga Honda Scoopy terbaru dimulai dari Rp 22,525 juta OTR Jakarta.
Baca Juga: Sejantung tapi Beda Rupa: Mending Yamaha X Force atau LEXi LX?