Astra Honda Racing Team Siap Beraksi di Sepang, Bidik Podium ARRC 2024

Jum'at, 13 September 2024 | 12:56 WIB
Astra Honda Racing Team Siap Beraksi di Sepang, Bidik Podium ARRC 2024
M Adenanta Putra dan Herjun Atna Firdaus saling adu cepat di ARRC Jepang 2022 race kedua (Dok. AHM)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) siap menggeber motor balap mereka di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024 seri ke-5 yang akan digelar di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia pada 14-15 September 2024. Dengan semangat juang yang tinggi, para pembalap berambisi untuk meraih podium dan mempertahankan posisi di klasemen.

M. Kiandra Ramadhipa yang saat ini memimpin klasemen sementara kelas AP250 dengan CBR250RR-nya, akan berusaha mempertahankan posisinya meskipun harus menghadapi tantangan berupa pengurangan putaran mesin menjadi 13.100 karena memiliki selisih 50 poin dengan posisi ke-6 klasemen sementara.

Namun, pembalap asal Sleman ini optimis bisa mengatasi hal tersebut dan meraih hasil maksimal.

"Sirkuit Sepang selalu menjadi salah satu sirkuit yang paling menantang. Namun, saya telah mempersiapkan diri saya sebaik mungkin. Pengurangan rpm yang akan saya terima di seri ini menjadi motivasi ekstra bagi saya untuk bisa tampil baik dan meraih poin maksimal. Hasil bagus di ATC Sepang menambah kepercayaan diri saya semakin kuat," ujar pemuda asal Sleman, Yogyakarta ini.

Baca Juga: Pendaftaran Honda Bikers Day 2024 Telah Dibuka

Pembalap Indonesia Kiandra Ramadhipa tampil di IATC Malaysia 2024 (Dok. AHM)
Pembalap Indonesia Kiandra Ramadhipa tampil di IATC Malaysia 2024 (Dok. AHM)

Sementara itu, Herjun Atna Firdaus yang berada di posisi ketiga klasemen juga bertekad untuk mengamankan poin sebanyak-banyaknya. Ia telah melakukan persiapan maksimal untuk menghadapi persaingan ketat di kelas AP250. "

"Seri Sepang ini akan menjadi seri penting bagi saya. Persiapan maksimal telah saya lakukan untuk bisa meraih hasil terbaik guna mengamankan sebanyak mungkin poin. Semoga saya mampu tampil optimal di seri ini," ujar Herjun.

Di kelas Supersports 600, trio pembalap AHRT yakni M. Adenanta Putra, Veda Ega Pratama, dan Rheza Danica Ahrens juga siap bersaing dengan para pembalap top Asia.

Adenanta yang saat ini berada di posisi kedua klasemen akan berusaha mempertahankan posisinya, sementara Veda dan Rheza akan berjuang untuk memperbaiki posisi mereka.

Pembalap AHRT M Adenanta Putra siap taklukkan seri ketiga ARRC 2022 di Jepang (Dok. AHM)
Pembalap AHRT M Adenanta Putra siap taklukkan seri ketiga ARRC 2022 di Jepang (Dok. AHM)

"Senang sekali bisa kembali balap di ARRC setelah pulang dari balapan Eropa Minggu lalu. Semoga saya mampu meraih hasil maksimal di seri ini," ucap Veda yang saat ini mengisi posisi ketujuh pada klasemen sementara dengan 62 poin.

Baca Juga: Dulunya Sekasta dengan Rider Indonesia, Kini si Pembalap Thailand Resmi Gabung MotoGP

Sepang, sirkuit yang menantang, menjadi arena pertarungan yang seru bagi para pebalap AHRT. Dengan dukungan penuh dari tim, para pembalap Indonesia ini siap memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama bangsa di ajang balap internasional.

Jangan lewatkan aksi seru para pebalap AHRT di ARRC Sepang! Saksikan siaran langsungnya melalui channel YouTube Asia Road Racing Championship pada Sabtu dan Minggu, pukul 13.30 WIB dan 14.20 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI