Di Indonesia Belum Nongol, India Sudah Beranjak ke Suzuki Fronx Generasi 2: Kini Ada ADAS?

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Jum'at, 30 Agustus 2024 | 20:13 WIB
Di Indonesia Belum Nongol, India Sudah Beranjak ke Suzuki Fronx Generasi 2: Kini Ada ADAS?
Mobil berstiker kamuflase yang bentuknya identik dengan Suzuki Fronx (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Suzuki Fronx di Indonesia hingga saat ini bak mitos, yang sempat ramai dipergunjingkan namun kehadirannya masih belum bisa dipastikan. Namun beda halnya dengan di negeri tempat mobil ini dikembangkan.

Model crossover yang semakin populer di India ini kemungkinan akan segera hadir dengan fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS), menurut laporan dari Motorbeam.

ADAS merupakan teknologi keselamatan yang semakin penting dalam dunia otomotif. Dengan adanya ADAS, kendaraan dapat membantu pengemudi menghindari kecelakaan dengan menggunakan berbagai sensor dan kamera untuk mendeteksi potensi bahaya di sekitar.

Saat ini, Kia Sonet dan Hyundai Venue adalah dua model sub-4-meter di India yang sudah dilengkapi dengan ADAS.

Baca Juga: Custom vs Modifikasi: Mana yang Lebih Cocok untuk Kendaraanmu?

Jika Maruti Suzuki memutuskan untuk meluncurkan varian Fronx dengan ADAS, maka Fronx akan menjadi model ketiga di segmen ini yang menawarkan fitur keselamatan canggih.

Apa saja fitur ADAS yang bisa kita harapkan pada Fronx?

Suzuki Fronx. (Suzuki Global)
Suzuki Fronx. (Suzuki Global)

Berdasarkan foto-foto yang beredar, Fronx yang sedang diuji coba dilengkapi dengan sensor radar depan. Sensor ini dapat mendeteksi kendaraan, pejalan kaki, dan sepeda di depan mobil.

Selain itu, Fronx juga kemungkinan akan memiliki kamera depan untuk membantu sistem ADAS bekerja lebih efektif.

Meskipun belum ada konfirmasi resmi dari Maruti Suzuki, kemungkinan besar Fronx ADAS akan dijual di India. Hal ini mengingat semakin tingginya permintaan konsumen terhadap fitur-fitur keselamatan canggih.

Baca Juga: Haram Pertalite? Intip Mobil Baru Tunggangan Kimberly Ryder Pemberian Jhon LBF

Jika Maruti Suzuki berhasil meluncurkan Fronx ADAS di India, hal ini akan meningkatkan reputasi merek mereka dalam hal keselamatan.

Jangan lupa ikuti akun Instagram @suaraoto untuk mendapatkan informasi terkini seputar dunia otomotif!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI