Viral Unit Yamaha NMAX hingga Buku Petunjuk di Jepang Made In Indonesia, Netizen: Kualitas YIMM Mantap!

Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:33 WIB
Viral Unit Yamaha NMAX hingga Buku Petunjuk di Jepang Made In Indonesia, Netizen: Kualitas YIMM Mantap!
Yamaha NMAX di Jepang Made in Indonesia (Instagram, TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siapa sangka, motor matic bongsor Yamaha NMAX yang kita kenal di Indonesia ternyata juga sangat populer di negara lain, termasuk Jepang. Bahkan terungkap kalau NMAX di Jepang Made in Indonesia.

Hal ini pertama kali diunggah oleh salah satu akun TikTok @ayuugann. Dalam unggahan tersebut diperlihatkan kalau NMAX di Jepang dibuat di Indonesia.

Terdapat stiker Made in Indonesia yang tertempel pada bagian bagasi di bawah jok.

"Jauh-jauh beli motor di jepang ,ternyata buatan INDONESIA," tulis caption dari unggahan tersebut.

Baca Juga: Sama-sama Main di Liga Belgia, Ini Kata Shayne Pattynama Kepada Ragnar Oratmangoen

Selain itu, buku petunjuk pemakaian yang biasa diberikan konsumen usai membeli motor ternyata juga dicetak di Indonesia.

Tapi tentunya bahasa yang digunakan bukan Bahasa Indonesia, melainkan Jepang.

Video ini pun mendapatkan respons dari netizen di kolom komentar.

"kalo bisa ekspor ke jepang dan eropa. berarti kwalitas yamaha indonesia emang mantap," tulis salah seorang netizen.

"Di eropa juga sama bang, xmax nya impor dari indo," timpal netizen.

Baca Juga: Blackpool FC Jalankan Taktik Seperti Timnas Indonesia, Posisi Elkan Baggott Sangat Penting karena Ini

"di indonesia nyari yg JDM di jepun malah SNI oalah jan," celetuk netizen lainnya.

Sebenarnya hal ini memang cukup lumrah. Pasalnyam Indonesia menjadi salah satu basis eksport terbesar Yamaha secara global.

"Indonesia adalah pabrik terbesar untuk ekspor Yamaha di dunia," kata Executive Vice President PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Dyonisius Beti dalam seremoni ekspor Xmax 300 cc, Selasa (18/4/2017) di Pulogadung, Jakarta kepada Suara.com.

Jadi, jangan kaget jika kalian menemui produk motor Yamaha di luar negeri ada tulisan "Made in Indonesia".

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI