Suara.com - Berkendara motor memang menyenangkan, tapi juga penuh tantangan. Salah satu kendalanya adalah adanya blind spot atau titik buta.
Meskipun sudah ada spion, pengendara masih sering menoleh ke samping saat berganti jalur. Untuk mengatasi masalah ini, Suzuki dikabarkan sedang mengembangkan kamera belakang untuk motor!
Menurut Motorbeam, kamera yang dikembangkan bersama Tokai Rika ini akan dipasang di bagian belakang motor. Hasil tangkapan kamera akan ditampilkan pada layar TFT yang terletak di dekat speedometer.
Dengan begitu, pengendara bisa lebih mudah memantau kondisi di belakang motor tanpa perlu menoleh terlalu sering.
Baca Juga: Timpangnya Harga Motor Jokowi dan Basuki Hadimuljono saat Touring di IKN: Ada yang Nunggak Pajak?
Suzuki menyadari bahwa tampilan kamera tidak akan sepenuhnya akurat seperti melihat langsung. Oleh karena itu, mereka sedang mengembangkan perangkat lunak yang bisa melakukan zoom pada video untuk memberikan pandangan yang lebih jelas.
Bukan yang Pertama di Dunia
Kamera belakang untuk motor sebenarnya sudah ada di pasaran, biasanya dijual sebagai aksesori tambahan. Namun, ini adalah pertama kalinya sebuah pabrikan motor besar seperti Suzuki mengembangkan fitur ini secara resmi.
Sayangnya, belum ada informasi pasti tentang kapan fitur ini akan tersedia di pasaran.
Jika fitur ini terwujud, tentu akan sangat membantu para pengendara motor. Selain meningkatkan kenyamanan, fitur ini juga bisa meningkatkan keselamatan berkendara karena mengurangi risiko kecelakaan akibat blind spot.
Baca Juga: Evolusi Honda Scoopy, Dari Retro Klasik hingga Modern Canggih