Sensasi Suara Motor Kawasaki Berbahan Bakar Hidrogen, Tetap Menggelegar Seperti Moge

Kamis, 25 Juli 2024 | 11:35 WIB
Sensasi Suara Motor Kawasaki Berbahan Bakar Hidrogen, Tetap Menggelegar Seperti Moge
Motor konsep Kawasaki berbahan bakar hidrogen (Kawasaki Global)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kawasaki, pionir motor sport, kembali mencuri perhatian dunia dengan inovasi terbarunya salah satunya motor konsep bertenaga hidrogen. Diluncurkan perdana di ajang Suzuka 8 Hours 2023, motor ini berhasil menggabungkan performa tinggi khas Kawasaki dengan teknologi ramah lingkungan.

Berbeda dengan motor listrik yang mengandalkan baterai, motor hidrogen Kawasaki menggunakan sistem pembakaran internal mirip mesin bensin konvensional. Namun, bahan bakarnya adalah hidrogen yang dicampur dengan udara lalu dibakar untuk menghasilkan tenaga.

Hasil pembakaran hidrogen adalah air murni, jauh lebih bersih dibandingkan emisi gas buang kendaraan berbahan bakar fosil. Hal ini menjadikan motor hidrogen Kawasaki sebagai solusi yang sangat ramah lingkungan.

Lalu bagaimana dengan suara knalpot saat motor ini digunakan?

Baca Juga: Penampakan Motor Dali Wassink usai Kecelakaan, Rangka Masih Utuh tapi Lecet di Body Carbon

Suara yang dihasilkan dari motor ini tetaplah seperti moge-moge Kawasaki. Namun, asap knalpot tak terlihat pada motor hidrogen ini.

Meskipun menjanjikan, pengembangan motor hidrogen masih menghadapi beberapa tantangan. Salah satunya adalah keterbatasan infrastruktur pengisian hidrogen. Saat ini, stasiun pengisian hidrogen masih sangat terbatas dan umumnya hanya tersedia di fasilitas internal Kawasaki.

Namun, Kawasaki tidak menyerah. Bersama dengan pabrikan motor lainnya seperti Yamaha, Honda, dan Suzuki, mereka terus berinvestasi dalam riset dan pengembangan teknologi motor hidrogen. Tujuan utama mereka adalah menciptakan kendaraan yang ramah lingkungan tanpa mengorbankan performa dan kesenangan berkendara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI