Daftar Mobil Listrik di Bawah Rp 500 Juta, Mana yang Layak Jadi Pilihan

Selasa, 25 Juni 2024 | 15:24 WIB
Daftar Mobil Listrik di Bawah Rp 500 Juta, Mana  yang Layak Jadi Pilihan
Mobil Listrik Neta L Resmi Meluncur. (Foto: Neta)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kehadiran mobil listrik di bawah Rp500 juta semakin ramai di Indonesia. Hal ini tentu saja membuat konsumen semakin banyak memiliki pilihan mobil listrik dengan harga yang lebih terjangkau.

Hanya saja memang, pilihan mobil listrik di bawah Rp500 juta saat ini masih didominasi oleh merek asal China.

Lalu apa saja daftar mobil listrik di bawah Rp500 juta yang bisa menjadi pilihan, Selasa (25/6/2024). Berikut daftarnya:

Wuling Air EV

Wuling Air EV menjadi salah satu kendaraan listrik yang diminati publik. Mobil yang diluncurkan pada 2022 ini menawarkan kemudahan berkendara kepada penggunanya buat bergerak leluasa menembus tantangan perkotaan, layaknya udara yang bisa bergerak bebas.

Wuling Air EV mengusung motor listrik berdaya maksimal 30 kW. Tenaga yang dihasilkan tersebut diantarkan lewat transmisi single reduction gear ke roda belakang.

Mobil Listrik Wuling Air EV. (Foto: Wuling)
Mobil Listrik Wuling Air EV. (Foto: Wuling)

Wuling memakai baterai lithium ferro-phosphate (LFP) berkapasitas 17, 3 kWh buat jenis Standard Range dengan jarak tempuh sampai 200 km serta 26,7 kWh buat jenis Long Range bisa mencakup jarak tempuh sampai 300 km saat terisi penuh.

Wuling Air ev saat ini dipasarkan dengan harga Rp 243 juta (varian Standard Range) serta Rp 299, 5 juta (varian Long Range) buat on the road Jakarta.

Neta V-II

Baca Juga: BYD Akui Ada Konsumen yang Batalkan Pesanan Karena Inden Terlalu Lama

Neta V-II menggunakan baterai 36,1 kwh dengan jarak tempuh maksimum 401 km. Sementara untuk mengecasnya dari nol ke 100 persen membutuhkan waktu 8 jam (AC). Namun, dengan fitur fast charging (DC), lama pengecasan dari 30 ke 80 persen hanya 30 menit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI