Suara.com - Yamaha Lexi generasi kedua, Lexi LX 155, telah resmi meluncur di Indonesia dan Vietnam. Di Vietnam, Lexi LX 155 hadir dengan beberapa perbedaan menarik, salah satunya adalah pilihan warna yang lebih segar dan berani.
Salah satu varian yang menarik perhatian adalah versi Metallic Silver dengan striping minimalis hitam dan line out merah. Kombinasi warna ini memberikan tampilan yang atraktif dan sporty, menjadikannya inspirasi modifikasi yang menarik bagi pemilik Yamaha Lexi di Indonesia.
Di Indonesia sendiri, terdapat warna Elixir Dark Silver yang bisa diterapkan untuk modifikasi seperti Yamaha Lexi Vietnam.
Pemilik cukup menambahkan striping dengan kombinasi hitam dan line out merah agar tampil lebih sporty.
Baca Juga: NMax Turbo Diduga Gendong Mesin 155 cc Baru Milik Yamaha Lexi
Selain itu, pemilik bisa mengganti velg dengan versi berwarna merah seperti Lexi LX 155 Vietnam. Pilihan warna ini akan memberikan kontras yang menarik dan membuat tampilan Lexi semakin sporty.
Sekadar informasi, Yamaha Lexi 155 di Vietnam memiliki banderol harga 48,5 juta VND atau setara dengan Rp 31,3 jutaan.
Sedangkan untuk di Indonesia sendiri, harga Yamaha Lexi 155 dibanderol Rp 27,15 juta OTR DKI Jakarta. Lebih murah di Indonesia dengan selisih Rp 41,5 juta.