Suara.com - Mitsubishi, pabrikan otomotif ternama asal Jepang, tak henti-hentinya menghadirkan kejutan bagi para pecinta otomotif di seluruh dunia. Baru-baru ini, mereka merilis teaser calon-calon produk terbaru yang akan meramaikan pasar Australia hingga akhir dekade ini.
Dilansir dari Drive, sebuah teaser line up calon produk terbaru Mitsubshi hadir menyapa pencinta roda empat. Mayoritas calon produk terbaru Mitsubishi di Australia didominasi oleh SUV tangguh.
Salah satu yang paling dinanti adalah generasi terbaru Pajero Sport. Sosoknya masih diselimuti misteri, namun para pecinta SUV offroad sudah tak sabar menantikan kehadirannya.
Tak hanya itu, mobil konsep D:X Concept yang futuristik dikabarkan bakal menjadi cikal bakal generasi terbaru Delica. Desainnya yang unik dan inovatif diprediksi akan membawa angin segar di segmen MPV. Bagi para penggemar performa, Mitsubishi Triton siap hadir dengan sentuhan Raliart yang kental.
Baca Juga: Cerita di Balik Keputusan Iqbaal Ramadhan Pakai Nama BAALE untuk Bermusik
Mitsubishi masih menyimpan beberapa kejutan lain untuk pasar Australia. Salah satunya adalah Outlander yang akan mendapatkan penyegaran atau facelift dalam waktu dekat.
Tak hanya di Australia, Mitsubishi juga berambisi besar di Amerika Serikat. Program "Momentum 2030" yang telah diumumkan sebelumnya menandakan kehadiran produk mobil yang lebih beragam hingga tahun 2030. Saat ini, Mitsubishi hanya menjual empat produk di Amerika Serikat, yaitu Mirage, Eclipse Cross, Outlander Sport, dan Outlander.
Menariknya, Mitsubishi tak hanya fokus pada pengembangan mobil konvensional. Mereka juga berencana menghadirkan mobil dengan teknologi elektrifikasi di Amerika Serikat. Hal ini menunjukkan komitmen Mitsubishi dalam mendukung era mobilitas yang lebih ramah lingkungan.
Akankah nantinya calon produk terbaru Mitsubishi ini akan menyapa Tanah Air?
Baca Juga: Respons Iqbaal Ramadhan Karya Musiknya Dicibir: Gak Perlu Ngatain, Saya Kan Gak Bikin Skandal