Suara.com - Keponakan Presiden Jokowi mendadak menjadi perhatian publik. Pasalnya, pria bernama lengkap Bagaskara Ikhlassula Arif diangkat menjadi Manajer Non-Government Relations di PT Pertamina (Persero).
Penunjukan Bagaskara Ikhlasulla Arif sebagai petinggi di Pertamina pun menuai perhatian karena berbau nepotisme.
Tentunya tak sedikit publik yang ingin tahu kekayaan keponakan Jokowi ini hingga isi garasi.
Dikutip dari laman LHKPN KPK periode 2022, Bagaskara Ikhlassulla Arif tercatat sebagai Ahli SR Government Relations Pertamina.
Baca Juga: Biar Profesional, Imam Besar Istiqlal Sarankan PBNU Pakai Pihak Ketiga untuk Kelola Tambang
Dalam laporannya di LHKPN tahun itu, ternyata kekayaannya belum tembus ratusan miliar. Laporan periodik 2022 menunjukkan kekayaan sebesar Rp 3,718 miliar.
Dari total kekayaannya tersebut, ia ternyata tidak memiliki aset tanah maupun rumah.
Kemudian, dalam laporan tersebut ia hanya memiliki satu unit mobil Mazda3 lansiran tahun 2020. Mobil tersebut bukan dibelinya, melaonkan berupa hibah tanpa akta senilai Rp 400 juta.
Lalu, dalam laporan tersebut ia memiliki harta lain berupa kas dan setara kas dengan nilai Rp3.318.188.209.
Sayangnya, ia belum melaporkan harta kekayaan terbaru usai ditunjuk menjabat sebagai manajer Pertamina.
Baca Juga: Profil Anak Buah Prabowo, Muhammad Herindra Keselip Lidah Pemerintah Jokowi-Gibran
Ngomongin tentang Mazda3 milik keponakan Jokowi ini. Mobil ini hadir dalam satu arian bermesin bensin dengan kapasitas 1998 cc.
Dengan mesin tersebut, mobil ini mampu memuntahkan tenaga hingga 153 dk dengan torsi puncak 200 Nm yang ditunjang dengan transmisi 6-Speed Otomatis.
Soal harga, mobil ini dibanderol mulai dari Rp 550 jutaan.