Hyundai Palisade XRT Dijual Mulai Rp 910 Juta

Liberty Jemadu Suara.Com
Senin, 03 Juni 2024 | 18:41 WIB
Hyundai Palisade XRT Dijual Mulai Rp 910 Juta
Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Hyundai Motors Indonesia resmi memperkenalkan SUV premium New Palisade XRT, varian baru yang mengedepankan kemewahan baik dari sisi eksterior maupun interior.

Hyundai Palisade XRT hadir sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade yang sudah diperkenalkan di Tanah Air sejak 2020 silam.

“Kami menghadirkan varian Palisade XRT yang mengusung pembaruan desain eksterior, memungkinkan pengguna untuk mengekspresikan karakter tangguh dalam berkendara dengan lebih maksimal," kata President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cha, dalam siaran pers di Jakarta, Senin (3/6/2024).

Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]
Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]

Eksterior

Baca Juga: Harga Hyundai Kona Electric Akan Lebih Mahal dari Penguasa Pasar Chery Omoda E5

Palisade XRT mengusung eksterior gagah dengan penambahan detail fungsional hingga aksen gahar yang tersedia secara eksklusif di trim ini. Dengan desain ini, Palisade XRT cocok untuk perjalanan di dalam kota maupun off-road.

Peningkatan tampilan eksterior Palisade XRT meliputi Front Lower Bumper, Rear Lower Bumper, Dark Roof Rack/Rail, 20-inch Dark Wheels, Lower Door Garnish dan Liftgate Badge.

Yang tidak kalah unik adalah dark finish pada grille yang mempertegas kesan kokoh dari kendaraan. Fitur ini berpadu dengan fitur Parametric Hidden-Type DRL yang membuat grille dan lampu terintegrasi penuh sehingga lampu tidak terlihat saat keadaan mobil mati.

Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]
Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]

Interior

Dengan dimensi 4.995 mm x 1.975 mm x 1.750 mm, Palisade XRT menawarkan ruang yang luas di setiap baris. Sentuhan premium di interior terasa berkat Ventilated Seat dan Heated Seat di baris depan dan kedua yang membuat suhu kursi bisa diatur

Baca Juga: Harga Hyundai Kona Electric Diumumkan Besok

Palisade XRT juga dilengkapi Dual Sunroof yang menambah kesan dan suasana mewah saat pengguna berada di dalam kendaraan.

Palisade XRT turut dilengkapi TFT Color Touch Display Audio 12,3 inci dengan konektivitas ke smartphone. Kehadiran Infinity Premium Sound System (12 speaker) menghasilkan suara jernih dan berkelas. Mengecas gawai lebih mudah dengan wireless smartphone charger dan 6 port USB-C.

Mesin

Palisade XRT dipacu mesin R. 2.2 L CRDI in-line 4 Cylinders Turbocharged serta 8-speed automatic transmission system yang menghasilkan tenaga maksimum 200 PS/3.800 rpm dan torsi maksimum 440 Nm/1.750–2.750 rpm.

Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]
Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]

Keamanan

Di sektor keamanan, Palisade XRT sudah memiliki fitur Forward Collision-Avoidance Assist (FCA) untuk membaca kondisi jalan di depan dan otomatis melakukan pengereman saat mendeteksi mobil di depan berhenti mendadak.

Mengawasi situasi di sekeliling kendaraan dan area blind spot pun lebih mudah berkat fitur Blind Spot Collision Warning (BCW), Blind Spot View Monitor (BVW), dan Surround View Monitor (SVM).

Ada juga teknologi Lane Keeping Assist (LKA) dan Lane Following Assist (LFA) yang membantu mobil tetap di dalam marka jalan yang sesuai dan Driver Attention Warning (DAW) untuk mendeteksi kelelahan pengemudi dan merekomendasikan untuk istirahat sejenak.

Kemampuan berkendara Palisade XRT lebih intuitif berkat fitur Manual Speed Limit Assist (MSLA) untuk atur batas kecepatan kendaraan dan Smart Cruise Control (SCC) w/Stop and Go untuk mengatur jarak dengan kendaraan lain di depan dan secara otomatis menyesuaikan kecepatan.

Fitur Hyundai Smartsense lainnya di Palisade XRT meliputi Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA), High Beam Assist, dan Safe Exit Assist (SEA).

Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]
Hyundai Palisade XRT, sebagai varian tertinggi di jajaran Palisade, dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta. [Dok HMID]

Hyundai Bluelink

Palisade XRT dilengkapi Hyundai Bluelink, yang memungkinkan pengguna untuk menghubungkan mobil ke smartphone. Pengguna bisa
menghidupkan/mematikan mesin, mengatur suhu kabin, mengunci/membuka pintu, menyalakan klakson, menyalakan lampu hazard, membuka/menutup jendela, mengaktifkan mode ventilasi jendela, hingga mengetahui lokasi parkir kendaraan langsung dari smartphone.

Palisade XRT juga menawarkan fitur navigasi built-in seperti Search Nearby yang memungkinkan pengguna untuk mengetahui point of interest (POI) seperti Nearby Eat & Drink, Nearby Filling Station, dan Nearby Multiplex.

Informasi petunjuk arah ke lokasi POI tersebut juga terintegrasi dengan fitur Send to Car sehingga pengguna bisa mengirim lokasi POI yang ingin dituju dari aplikasi ke head unit kendaraan.

Palisade XRT juga dilengkapi fitur Connected Routing yang berguna ketika pengguna menuju lebih dari satu lokasi dalam menjalani mobilitas. Connected Routing akan memberi rekomendasi rute terbaik dengan perkiraan kondisi lalu lintas yang lebih akurat dan perkiraan waktu tiba yang lebih presisi.

Harga Palisade XRT

Palisade XRT tersedia di jaringan dealer resmi Hyundai di seluruh Indonesia dengan harga mulai Rp 910 juta hingga Rp 1,3 miliar, on the road Jakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI