Suara.com - Kawasaki, pabrikan motor ternama asal Jepang, kembali membuat syok para pecinta otomotif dengan penundaan peluncuran dua model hybrid terbarunya, Ninja 7 Hybrid dan Z7 Hybrid.
Dilansir dari Rideapart, kedua motor ini awalnya dijadwalkan untuk meluncur di Amerika Serikat pada 15 Juni 2024, Namun Kawasaki Motors mengumumkan penundaan peluncuran tanpa memberikan informasi lebih lanjut mengenai tanggal baru.
Meskipun banyak peminat yang telah melakukan pemesanan, Kawasaki belum memberikan penjelasan resmi terkait alasan penundaan peluncuran ini. Hal ini tentu menimbulkan spekulasi dan rasa penasaran di kalangan pecinta otomotif.
Penundaan ini dikhawatirkan akan menghambat strategi Kawasaki dalam memasuki pasar motor hybrid di Amerika Serikat.
Baca Juga: Potret Motor Retro Pesaing Kawasaki Ninja ZX-4RR, Top Speed-nya Tak Kalah Hebat
Di sisi lain, para penggemar berharap Kawasaki dapat segera menyelesaikan kendala yang menyebabkan penundaan dan mengumumkan tanggal peluncuran baru sesegera mungkin.
Baik Ninja 7 Hybrid maupun Z7 Hybrid mengusung desain sporty khas Kawasaki yang dipadukan dengan teknologi hybrid canggih. Mesin dua silinder berkapasitas 451cc pada Ninja 7 Hybrid dikombinasikan dengan motor penggerak listrik sinkron AC, menghasilkan konsumsi bahan bakar luar biasa irit hingga 23,6 kilometer per liter.
Beragam fitur menarik juga disematkan pada kedua model ini, seperti sistem idling stop yang mematikan mesin saat berhenti, transmisi otomatis 6-percepatan tanpa tuas kopling, dan 3 mode berkendara: sport-hybrid, ec0-hybrid, dan EV.