Suara.com - Citroën Indonesia resmi meluncurkan The All-New C3 Aircross, SUV 7-seater terbarunya, di Yogyakarta pada Selasa (14/5/2024) setelah sebelumnya diperkenalkan di Jakarta. Segmen low SUV ini hadir dengan tagline "Kenyamanan Terbaik di Kelasnya" dan siap memenuhi kebutuhan mobilitas keluarga Indonesia.
Ferdinan Hendra, Sales & Marketing Div Head PT Indomobil National Distributor mengungkapkan kehadiran Citroen Aircross ini didesain khusus untuk mobil keluarga yang mampu menampung 7 penumpang.
"Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan solusi mobilitas cerdas dengan desain atraktif yang akan semakin memanjakan masyarakat Indonesia dalam bermobilitas sehari-hari dengan menampung 7 penumpang" ujarnya dalam acara launching Citroen Aircross di Grand Atrium, Pakuwon Mall pada hari ini (14/5/2024).
The All-New C3 Aircross tampil gagah dan agresif di bagian eksterior, dilengkapi dengan interior yang nyaman dan leluasa untuk 7 penumpang, termasuk di bangku baris ketiga.
Baca Juga: Sama-Sama Laris, SUV vs MPV: Mana yang Tepat untuk Anda?
Kenyamanan berkendara dimaksimalkan dengan suspensi unik khas Citroën yang meredam guncangan dan getaran, bagaikan berselancar di atas karpet terbang.
Fitur keselamatan seperti anti-lock braking system, electronic brakeforce distribution, dan electronic stability program memastikan keamanan dan kenyamanan berkendara.
Performa tangguh dihasilkan dari mesin 1.2 liter PureTech turbo yang menghasilkan tenaga 110 PS dan torsi 205 Nm, dipadukan dengan transmisi otomatis atau manual 6 kecepatan.
The All-New C3 Aircross menawarkan 7 kenyamanan terbaik di kelasnya, yaitu:
- Advanced Comfort: Suspensi unik Citroën meredam guncangan dan getaran.
- Cocoon Effect: Kabin kedap suara dan hening, bagaikan berada di dalam kepompong.
- Kenyamanan Jok: Jok empuk dan nyaman dengan material busa dan pembungkus berkualitas tinggi.
- Versatility: Dimensi dan jarak sumbu panjang, ruang interior fleksibel dengan bangku baris ketiga yang dapat dilepas pasang.
- Hemat Bahan Bakar: Mesin 1.2 liter PureTech turbo yang hemat bahan bakar.
- Performa Tangguh: Tenaga 110 PS dan torsi 205 Nm.
- Transmisi Pilihan: Transmisi otomatis atau manual 6 kecepatan.
All New Citroen C3 Aircross dibanderol dengan harga mulai dari Rp 297,9 juta OTR DI Yogyakarta dan hadir dalam 4 pilihan warna di piliuhan Monotone seperti: Polar White, Steel Grey, Platinum Grey, Cosmo Blue.
Baca Juga: Citroen Hadirkan Mobil dengan Desain Nyeleneh, Punya Kepala 2
Kemudian terdapat 6 pilihan dualtone body color seperti Polar White body with Platinum Grey roof, Polar White body with Cosmo Blue roof, Steel Grey body with Cosmo Blue roof, Steel Grey body with Polar White roof, Platinum Grey body with Polar White roof dan Cosmo Blue body with Polar White roof yang dibanderol mulai dari Rp 302,9 juta OTR DI Yogyakarta.
The All-New Citroën C3 Aircross SUV siap menjadi pilihan ideal bagi keluarga muda yang dinamis dan individu yang menyukai petualangan.