Toyota Innova Kembali Hadir Versi Penggerak Roda Belakang, Intip Harganya

Kamis, 09 Mei 2024 | 10:45 WIB
Toyota Innova Kembali Hadir Versi Penggerak Roda Belakang, Intip Harganya
Toyota Innova Crysta (Rushlane)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Toyota Innova versi terbaru yang beredar di Indonesia kini sudah menggunakan penggerak roda depan. Padahal sebelumnya, mobil MPV ini menggunakan penggerak roda belakang.

Meski menggunakan penggerak roda depan versi terbaru, Toyota tetap mengadirkan versi penggerak roda belakang lagi lho. Namun bukan di Indonesia, melainkan India.

Dilansir dari Rushlane, Toyota menghadirkan varian baru Innova Crysta, yaitu GX+. Varian ini hadir untuk mengisi celah antara GX dan VX, menawarkan keseimbangan optimal antara fitur dan harga.

Dibangun di atas platform GX, Innova Crysta GX+ diperkaya dengan 14 fitur baru yang meningkatkan kenyamanan dan kemewahan. Fitur-fitur tersebut antara lain kaca spion lipat otomatis, DVR, panel kayu di interior, velg dua warna (potongan berlian), sarung jok berbahan kain premium, dan kamera belakang.

Baca Juga: Seluruh Pabrik Daihatsu Akhirnya Dibuka Lagi setelah Skandal Manipulasi Tes Keselamatan Terbongkar

Performa tangguh Innova Crysta GX+ berasal dari mesin 2.4L Turbo Diesel yang menghasilkan tenaga puncak 148 HP dan torsi puncak 343 Nm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi manual 5 percepatan ke roda belakang.

Konsumen dapat memilih varian 7 atau 8 tempat duduk sesuai kebutuhan. Tersedia pula 5 pilihan warna menarik, yaitu Avant-Garde Bronze Metallic, Super White, Attitude Black Mica, Platinum White Pearl, dan Silver Metallic.

Dibanderol dengan harga 2,14 juta Rupee atau sekitar Rp411 juta, Innova Crysta GX+ menawarkan nilai terbaik di kelasnya. Harganya sedikit lebih mahal dibandingkan GX (Rp382 juta) namun lebih murah dibandingkan VX (Rp477 juta).

Innova Crysta GX+ menjadi pilihan tepat bagi mereka yang menginginkan MPV tangguh dengan sentuhan kemewahan tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.

Baca Juga: Selera Kendaraan Betrand Peto di Usia 19 Tahun Bukan Kaleng-kaleng, Ada Mobil Buruan Kolektor

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI