Suara.com - SUV kompak 5 penumpang lagi banyak diminati. Namun apa sebenarnya mobil yang paling diminati masyarakat Indonesia sepanjang 2024 untuk segmen ini.
Berdasarkan data penjualan Gaikindo periode Januari-Maret 2024, Honda HR-V berhasil menduduki puncak SUV kompak terpopuler dengan raihan 5.160 unit.
Pencapaian ini tak lepas dari desainnya yang sporty, mesin bertenaga, dan fitur-fitur canggih yang ditawarkan.
Di urutan kedua, Hyundai Creta tak mau kalah dengan penjualan 2.289 unit. SUV Korea Selatan ini memikat konsumen dengan desain futuristik, interior mewah, dan teknologi terkini.
Baca Juga: Penjualan Mitsubishi XForce Terjun Bebas Sepanjang Februari, Hanya 33 Unit...
Toyota Yaris Cross harus puas di posisi ketiga dengan torehan 1.112 unit. Meskipun begitu, performa Yaris Cross masih terbilang mumpuni dan menjadi pilihan favorit bagi pecinta SUV kompak yang mengutamakan kepraktisan dan efisiensi.
Berikut daftar lengkap 10 mobil terlaris kelas SUV kompak di Indonesia Januari-Maret 2024:
- Honda HR-V (5.160 unit)
- Hyundai Creta (2.289 unit)
- Toyota Yaris Cross (1.112 unit)
- Mitsubishi XForce (921 unit)
- Wuling Alvez (476 unit)
- Chery Omoda 5 (574 unit)
- Suzuki Grand Vitara (553 unit)
- Kia Sonet (223 unit)
- MG ZS (49 unit)
- Glory 560 (6 unit)
Persaingan di segmen ini pun semakin ketat, dan menarik untuk dinantikan siapa yang akan menjadi jawara di masa depan. SUV kompak mana yang paling menarik perhatianmu?