Suara.com - Sebuah video yang merekam aksi tak terpuji seorang penumpang mobil Toyota Rush berpelat F 1211 YG melakukan aksi tak terpuji menjadi sorotan Ridwan Kamil.
Hal ini terungkap dalam sebuah unggahan akun Instagram @ridwankamil. Ia menyoroti aksi tidak terpuji salah seorang penumpang Toyota Rush yang tanpa wajah bersalah membuang sampah sembarangan.
Insiden ini terjadi di jalur Puncak, Cianjur, pada Sabtu 13 April 2024.
Dalam video yang beredar, terlihat mobil putih tersebut terjebak macet. Tiba-tiba, seorang pria berjaket hitam turun dari mobil membawa plastik berisi sampah dan langsung membuangnya ke Sungai Cikundul.
Baca Juga: Ridwan Kamil Dapat Tiket dari Golkar dan Gerindra Maju Pilkada Jabar, Bagaimana Nasib Dedi Mulyadi?
Aksi tidak terpuji ini terekam oleh pengendara di belakangnya dan diunggah ke media sosial. Tak ayal, video ini pun viral dan menuai kecaman dari netizen.
Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, juga turut angkat bicara. Ia menyayangkan tindakan penumpang mobil tersebut dan mengingatkan tentang dampaknya terhadap lingkungan.
"Besoknya Kang FI2IIYG, bikin status sambil rebahan, “ini sungai banjir dan banyak sampah. Ngapain aja sih kerja Bupati Cianjur dan Gub Jabar?!," tulis Ridwan Kamil di akun Instagram miliknya.
Unggahan Ridwan Kamil pun semakin memancing kemarahan netizen. Mereka mencari identitas pemilik mobil dengan nomor plat F 1211 YG dan menjadikannya trending topic di media sosial.
"bisa bisanya sambil senyum. kalau ada yang beginian bagusnya diapakan ini," tulis salah seorang netizen.
Baca Juga: Atalia Praratya Nangis Sesenggukan saat Ziarah ke Makam Eril: The Real Cobaan Ada di Anak
"Padahal bisa dimasukin dulu ke kantong plastik, nanti pas ada tempat sampah baru dibuang. kenapa sih mesti di buang ke sungai," beber netizen.
Kasus ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan. Ingatlah, sampah yang kita buang sembarangan dapat mencemari lingkungan dan membahayakan biota air.