Suara.com - Tak selamanya mudik dilakukan dengan lancar, terkadang ada saja momen mengesalkan yang terjadi sepanjang perjalanan.
Salah satunya viral di media sosial, di mana sebuah mobil MPV berjenis Toyota Avanza berwarna silver diduga mogok di tengah jalan.
Namun uniknya mobil tersebut sempat dievakuasi oleh seorang petugas Polisi, dengan cara didorong pakai kaki sambil mengendarai motor, alias "stut".
Bukan motor gede atau motor bertenaga besar lainnya, aksi stut ini dilakukan cuma berbekal motor dinas dengan jenis Suzuki Hayate.
Dengan otot kaki bak sekuat baja, aksi polisi ini pun menuai decak kagum dari warganet.
Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @innovacommunity, Minggu (7/4/2024). Sayangnya hingga saat ini masih belum diketahui pasti kapan dan di mana lokasi kejadian tersebut.
Aksi dari petugas ini pun menuai sederet apresiasi dari kalangan warganet seperti pada beberapa komentar berikut ini:
"Mohon dinaikkan gajinya," tulis seorang warganet sembari menyebut akun Twitter Kapolri @ListyoSigitP.
"Pak Polisi baik sekali," sahut warganet lain.
Baca Juga: Ekspresi Galak Luntur Seketika, Sopir HR-V yang Ludahi Pengguna Jalan Kini Ciut dan Minta Maaf
"Ini pak polisinya 'train leg' berapa repetisi dan berapa kg, ya?" celetuk warganet lain.