Suara.com - Astra Motor Yogyakarta, Main Dealer Honda wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas, resmi memperkenalkan New Honda Stylo 160, sebuah skutik 160cc yang menggabungkan performa mesin bertenaga dengan desain klasik modern yang stylish.
Peluncuran ini diawali dengan press conference di Premier Lounge XXI, Jogja City Mall, Sabtu (16/3/2024) yang dihadiri oleh manajemen Astra Motor Yogyakarta, media, dan blogger otomotif. Marketing Manager Astra Motor Yogyakarta, Henry Setiawan, mengungkapkan bahwa New Honda Stylo 160 diharapkan dapat diterima dan dinikmati oleh masyarakat.
“Kami memperkenalkan New Honda Stylo 160 sebagai Matik 160cc pertama yang mengkombinasikan powerful 160cc engine dan fashion yang modern classic. Kami harapkan masyarakat dapat menyambut serta menikmati kehadiran model terbaru ini ” ungkap Henry Setiawan.
Pada hari yang sama, peluncuran langsung ke masyarakat diadakan di Jogja City Mall dengan berbagai acara menarik, seperti akustik dari B-Project, Kontes Fotografi, Bincang bersama Community Honda, Anisong dan Coswalk competition, Re-launching aplikasi Motorku X hingga special performance dari Evan Loss.
Baca Juga: 5 Motor Terlaris di Dunia 2023: Yamaha dan Suzuki Kalah dari Pabrikan India
New Honda Stylo 160 memiliki beberapa keunggulan, seperti:
- Mesin 160cc bertenaga dengan teknologi eSP+: Memberikan performa yang optimal dan efisien.
- Desain klasik modern yang stylish: Perpaduan antara gaya retro dan modern yang membuat tampilannya menarik.
- Fitur canggih: Dilengkapi dengan Honda Smart Key System, Full Digital Panel Meter, Anti Theft Alarm & Answer Back System, USB Charger, dan bagasi yang luas.
New Honda Stylo 160 tersedia dalam dua tipe: CBS dan ABS. Tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp 27.380.000,- (OTR Yogyakarta) dan tersedia dalam 4 varian warna: Glam Beige, Glam Black, Glam Red, dan Royal Green. Tipe ABS dipasarkan dengan harga Rp 30.240.000,- (OTR Yogyakarta) dan tersedia dalam 3 varian warna: Royal Matte Black, Royal Matte White, dan Royal Blue.