5 Unit Motor Listrik Akan Jadi Patwal Dishub DKI, Ikut Kontribusi Perbaiki Kualitas Udara

Selasa, 12 Maret 2024 | 16:07 WIB
5 Unit Motor Listrik Akan Jadi Patwal Dishub DKI, Ikut Kontribusi Perbaiki Kualitas Udara
Petugas Dinas Perhubungan DKI menerima kendaraan dinas operasional listrik, Jakarta [ANTARA/Luthfia Miranda Putri].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Meskipun di sisi lain saat ini memang sedang digencarkan kendaraan yang ramah lingkungan dengan tenaga listrik.

"Artinya dengan acuan tenaga listrik jangan menjadi legitimasi untuk pengadaan hal-hal yang menyinggung perasaan sosial masyarakat," lanjutnya.

Ia menilai jika melihat kebutuhan saat ini adalah sektor lain, seperti pemangkasan bantuan KJP Plus dan KJMU hingga harga sembako yang melambung tinggi. Maka, pengadaan motor listrik bisa masuk pemborosan anggaran.

"Jika tidak berdampak ke masyarakat tentunya anggaran Rp 6,3 miliar bisa dialihkan ke kebutuhan lain," kata Dwi Rio Sambodo.

Ia pun mewajibkan seluruh sepeda motor patroli dan pengawalan (patwal) bertenaga listrik milik Dinas Perhubungan DKI Jakarta menjalani pemeliharaan rutin.

"Dinas Perhubungan DKI harus mengedepankan pemeliharaan kendaraan motor yang saat ini sudah ada," jelas Dwi Rio Sambodo kepada para jurnalis.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI