Suara.com - Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024 yang berlangsung di Jakarta International Expo atau JIExpo Kemayoran Jakarta baru saja rampung (15-25/2/2024).
Tim multimedia Suara.com merangkum kemeriahan acara serta sederet pandangan para tokoh yang berkecimpung langsung dalam perhelatan pameran otomotif awal tahun ini.
Rumpoko Adi, General Manager Dyandra Promosindo menyampaikan bahwa acara yang dikemas antara keseruan sektor otomotif serta hiburan panggung musik berjalan selaras.
Test ride dan test drive yang dilakukan para pengunjung dipadu dengan berbagai band penampil kelas legendaris. Jangan lupakan pula aktivitas berbagai komunitas otomotif, serta balap drag dan sederet keramaian motorsport.
Baca Juga: Sepeda Motor Listrik Tanpa Suara, Ini Tips Agar Lebih Aman Saat Menggebernya
"Ada 23 brand roda empat, 15 merek sepeda motor listrik, dan 15 brand motor konvensional atau menggunakan Internal Combustion Engine (ICE). Target 470 ribu pengunjung, dengan nilai transaksi sekira Rp 5,3 triliun kami canangkan di acara ini," papar Mas Koko, sapaan Rumpoko Adi.
Sementara Rifat Sungkar, Wakil Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat Bidang Mobilitas menyatakan bahwa pameran otomotif seperti ini menjadi salah satu indikator pentingnya kendaraan bagi masyarakat.
"Sektor otomotif sangat menarik karena bagaimana pun mobilisasi manusia di Indonesia sangat tergantung otomotif. Dengan adanya jalanan terintegrasi antara Jawa, Sumatera, dan lainnya akan mengubah roda ekonomi, yang membantu daerah yang tadinya tidak populer menjadi sangat populer, terima kasih kepada Pemerintah, yang membuat semua menjadi kenyataan," papar Rifat Sungkar.
Dalam acara sepanjang 10 hari itu, ia menambahkan peran IMI sebagai salah satu organisasi yang menghadirkan sederet narasumber untuk talkshow berisi edukasi mau pun informasi. Baik IMI sebagai badan yang menangani balapan, sampai komunitas.
Baca Juga: 5 Poin Penting Berkendara Aman Motor Listrik dari AHM
"Kami sangat terintegrasi dengan aplikasi Gaspol. Salah satu talkshow yang dibawakan IMI adalah legalisasi kendaraan custom, serta menuju era kendaraan listrik," papar Brand Ambassador Mitsubishi (Indonesia) yang memfavoritkan Mitsubishi XForce dalam gelaran ini.
"Kami juga memaparkan tentang safety di kendaraan, di mana teknologi makin canggih maka mobil yang dibeli juga demikian. Dilengkapi airbag serta ADAS (Advance Driver Assistance System), bertujuan melindungi yang di dalam dan di luar mobil," ungkap Rifat Sungkar.
Dengan infrastruktur jalan raya yang direalisasikan pemerintah sehingga tercipta integrasi, produk baru menarik lagi aman, harapan insan otomotif adalah berkendaraan secara safety menuju masa depan lebih baik.