Suara.com - Yamaha Mio merupakan salah satu skuter matic paling populer di Indonesia. Dikenal dengan desainnya yang stylish, irit bahan bakar, dan performa yang handal, Mio menjadi pilihan banyak orang untuk mobilitas sehari-hari.
Motor matic Yamaha ini dirilis pertama kali pada tahun 2003. Kehadiran Yamaha Mio pun membuat masyarakat mulai beralih dari motor bebek ke motor matic.
Seiring waktu, Yamaha terus mengembangkan Mio dengan menghadirkan berbagai model dan fitur baru.
Yamaha Mio yang beredar di Indonesia sebenarnya tersedia tiga varian yakni M3, S, dan Z. Ketiganya memiliki ciri khasnya sendiri sehingga konsumen bisa memilih sesuai dengan kebutuhan.
Baca Juga: Habis Pemilu Beras Premium Mendadak Langka, Benarkah Untuk Bansos? Begini Kata Mendag Zulhas
Seiring berjalannya waktu, Yamaha pun mulai menyuntik mati dua variannya yakni S dan Z. Dan kini tersisa Mio M3.
Yamaha Mio M3 ini ditawarkan dengan 4 varian warna diantaranya Metallic Cyan, Metallic Yellow, Metallic Red, dan Metallic Black.
Untuk harga Yamaha Mio M3 per Februari 2024 di laman resmi Yamaha dijual Rp 17,405 juta OTR Jakarta.
Sedangkan untuk yang mencari Yamaha Mio Z dan S, calon konsumen bisa melirik di situs jual beli motor bekas.
Untuk harga Yamaha Mio Z berada di kisaran harga Rp 6,8 juta - Rp 9 jutaan tergantung tahun dan kondisi. Sedangkan Mio S dibanderol mulai dari RP 8 juta- Rp 12 jutaan.
Baca Juga: Harga Kian Mahal, Perang Beras Dimulai?