Adapun Next Generation eCanter memiliki tiga pilihan ukuran baterai yang akan menyesuaikan dengan kebutuhan dari konsumen, yaitu ukuran S, M dan L yang menghasilkan tenaga dan jangkauan jarak berbeda dalam sekali pengisian.
Sebagai gambaran, baterai Mitsubishi Fuso eCanter ukuran M, mampu menempuh jarak berkendara 120-150 kilometer.