Suara.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menutup tahun 2023 dengan total penjualan retail sebanyak 82.224 unit atau turun dari tahun sebelumnya yang mencapai 89.067 unit.
Meski mengalami penurunan, disampaikan Public Relations Head PT SIS, Zulfikar Rafi Al Ghany, penjualan mobil baru Suzuki mulai mengalami pergeseran.
"Roda empat untuk penjualan retail 2023 82.224 unit. Ada yang menarik, dari total penjualan mobil baru, 36 persen ditopang model hybrid," ujar Zulfikar Rafi Al Ghany, di Jakarta, Selasa (23/1/2024).
Suzuki sendiri saat ini memasarkan beberapa model hybrid seperti Suzuki XL7, Ertiga, dan Grand Vitara.
Baca Juga: Penjualan Suzuki Meningkat 25 Persen Pada Desember 2023
Tercatat Suzuki XL7 menjadi model yang berkontribusi paling besar, yakni 47 persen. Sedangkan Ertiga 43 persen dan Grand Vitara 10 persen.
"Penerimaan di market hybrid tergolong positif. Pencapaian tertinggi terjadi di November-Desember dengan masing-masing 49 persen," terang Ghany.
Sedangkan bila dilihat lebih lanjut, dikatakan Ghany, model SUV atau sport utility vehicle menjadi model yang paling diminati oleh para konsumen Suzuki sepanjang 2023.
"Secara total 58 persen itu model SUV. Sisanya baru model lain," pungkas Ghany.
Secara keseluruhan, penjualan Suzuki sepanjang 2023 ditopang oleh New Carry. Mobil yang dikenal sebagai “Rajanya Pick Up” itu menutup 2023 dengan torehan prestasi penjualan cemerlang.
Baca Juga: Gaikindo Berharap Pemerintah Juga Berikan Insentif untuk Mobil Hybrid
New Carry berhasil mendominasi dan mengungguli penjualan kendaraan komersial ringan secara nasional dengan angka penjualan sebesar 44.391 unit selama setahun. Juga, berkontribusi sebesar 54 persen untuk penjualan retail Suzuki secara keseluruhan.