Hari Ini Sirkuit Mandalika Suguhkan Laga Porsche

Sabtu, 13 Januari 2024 | 10:05 WIB
Hari Ini Sirkuit Mandalika Suguhkan Laga Porsche
Foto udara tikungan 16 Pertamina Mandalika International Street Circuit yang telah selesai dicat di Kuta Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa (3/10/2023) [ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/tom].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seperti dijanjikan promotor dan penyelenggara balap roda empat sebelumnya, sirkuit kebanggaan Indonesia, Pertamina Mandalika International Street Circuit atau Sirkuit Internasional Mandalika bakal menggelar banyak balap mobil.

Contohnya, hari ini dan esok (13-14/1/2024) akan berlangsung laga seru Porsche Sprint Challenge Round-2. Inilah kelanjutan dari Porsche Sprint Challenge Round-1 yang dipentaskan menjelang pengujung tahun lalu dengan tajuk Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023. Dan masih akan ada seri selanjutnya.

Dikutip dari kantor berita Antara, Ari Respati, Direktur Utama ITDC pada Jumat (12/1/2024) di Mandalika mengatakan event berlangsung atas kerja sama erat Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Nusantara Jaya sebagai Racing Committee atau pengelola sirkuit dan Superstars Motor Sport (Superstars) sebagai penyelenggara balap.

Porsche Sprint Challenge Round-2 di Sirkuit Mandalika [ANTARA].
Porsche Sprint Challenge Round-2 di Sirkuit Mandalika [ANTARA].

"Hari ini telah dilakukan sesi briefing untuk para pembalap dan tim balap yang akan bertanding pada Sabtu (13/1/2024) dan Minggu (14/1/2024)," jelas Ari Respati.

Baca Juga: Kondang Sebagai Pencinta Moge, Febby Sagita Terjun Balapan Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika

Dalam sesi briefing ini berbagai aspek krusial, seperti aturan balap, tata tertib, kondisi cuaca, tata cara start, dan titik-titik kritis di sirkuit dibahas. Selain itu, highlight dari sesi briefing membahas mengenai strategi balap yang efektif dan aspek keamanan yang harus dijaga selama laga berlangsung.

"Kami sangat antusias menjadi bagian dari event balap mobil bergengsi ini, dan menyambut para pembalap serta penggemar otomotif di kawasan The Mandalika," lanjutnya.

Sebagai pengelola kawasan The Mandalika dan pemilik Pertamina Mandalika International Circuit, ITDC berkomitmen untuk mendukung pengembangan olahraga otomotif dan memperkuat posisi The Mandalika sebagai destinasi sport tourism and entertainment di Indonesia. Sekaligus memperkuat citra pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB).

Berbincang seputar sirkuitnya sendiri, Pertamina Mandalika International Circuit telah dirancang dengan standar internasional, memberikan pengalaman balap yang berkesan bagi para pembalap dan pencinta otomotif, termasuk keelokan alamnya.

Penyelenggaraan Porsche Sprint Challenge Round-2  ini, menjadi momentum berharga bagi Pertamina Mandalika International Circuit untuk terus bersinar di panggung otomotif dunia.

Baca Juga: Jangan Lewatkan, Pembalap FIM JuniorGP Asal Indonesia Ini Dapat Wildcard di Moto3 Sirkuit Internasional Mandalika

"Kami berharap event ini tidak hanya memberikan hiburan kepada penggemar balap mobil dan otomotif, tetapi menjadi magnet bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan The Mandalika dan budaya lokal sekitar," pungkas Ari Respati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI