Suara.com - Ban memiliki fungsi untuk meredam guncangan dan menopang beban saat pemotor menggunakannya di jalan.
Tak sedikit dari pemotor pasti mempertanyakan kenapa ukuran ban motor pada bagian depan dan belakang itu berbeda.
Dan dari beberapa jenis motor seperti motor sport, matik, trail hingga bebek juga memiliki ukuran berbeda. Lalu apa alasannya kenapa ukuran ban bisa berbeda?
“Karena itu, setiap tipe sepeda motor menggunakan ukuran dan model ban yang berbeda sesuai karakter dan kemampuannya. Misalnya, motor matik akan menggunakan model dan ukuran berbeda dengan motor trail karena kedua motor ini punya kemampuan jelajah berbeda,” tulis keterangan dari website Astra Honda Motor (AHM).
Baca Juga: Tak Pernah Pamer Kekayaan, Eca Aura Teman Dekat Alam Ganjar Aslinya Putri Konglomerat
Sebagai contoh pada motor trail Honda CRF150L, ban depan menggunakan ukuran 21 inci dan belakang 18 inci.
Ban depan lebih besar ukuran dengan maksud untuk meredam guncangan lebih baik. Sedangkan ban belakang dibuat lebih kecil untuk membantu manuver motor saat berbelok.
Berbeda juga dengan motor matik yang menggunakan ban lebih kecil karena habitatnya di jalan aspal dan perkotaan, bukan di jalanan berlumpur.
Oleh karena itu, pemotor juga harus mengetahui ukuran ketika hendak melakukan modifikasi. Jangan sampai ketika melakukan modifikasi, justru membuat celaka pemotor sendiri.