Baru Meluncur, Wuling Binguo EV Ternyata Sudah Diminati Negara Tetangga

Selasa, 19 Desember 2023 | 13:15 WIB
Baru Meluncur, Wuling Binguo EV Ternyata Sudah Diminati Negara Tetangga
Mobil listrik Wuling Binguo EV. (Foto: Suara.com/Manuel Jeghesta)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mobil listrik Wuling Binguo EV rupanya memiliki daya tarik tersendiri bagi negara tetangga. Meski baru diluncurkan secara resmi di Indonesia, Wuling mengaku sudah ada negara tetangga yang berminat terhadap mobil bergaya retro tersebut.

Disampaikan Direktur Pemasaran Wuling Motors Indonesia, Dian Asmahani, sejauh ini ada beberapa negara yang berminat. Hanya saja ia belum bersedia memberi informasi lebih jauh terkait negara-negara peminat Binguo EV.

"Ada beberapa negara yang berminat (terhadap Binguo EV). Tapi, belum bisa kami informasikan sekarang," ujar Dian Asmahani, baru-baru ini, Selasa (19/11/2023).

Lebih lanjut, Dian menegaskan, untuk saat ini Wuling berfokus untuk memenuhi permintaan pasar domestik.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Honda E, Tahun Depan Suntik Mati?

"Kita mau fokus terlebih dahulu untuk konsumen di Indonesia. Peluang ekspor juga masih terbuka lebar," papar Dian.

Soal produksi, Wuling Binguo EV akan diproduksi di pabrik Wuling di Cikarang dengan kapasitas 120.000 unit per tahun.

Wuling Binguo EV

Sebagai informasi, Binguo EV memiliki dimensi panjang 3.950 mm, lebar 1.708 mm, dan tinggi 1.580 mm, dengan wheelbase 2.560 mm.

Mobil ini mengusung elemen modern seperti lampu depan dan belakang LED berdesain X-Shaped yang elegan dan garis bodi yang dinamis.

Baca Juga: Pemerintah RI Beri Keleluasaan Brand EV Bikin Pabrik dan Gandeng Perakitan Lokal Juga Gratiskan Bea Masuk, Namun ...

Untuk urusan tenaga, Binguo EV menggunakan baterai LFP dengan dua varian berdasarkan jarak tempuhnya, yakni 333 km dan 410 km.

Untuk varian 333 km (long range), kapasitas baterainya 31,9 kWh. Sedangkan varian 410 km (premium range), kapasitas baterainya 37,9 kWh.

Masing-masing varian dibekali dengan motor listrik berdaya 50 kW. Torsi maksimum yang bisa dihasilkan mencapai 125 Nm.

Untuk harga mobil listrik Wuling Binguo EV dengan jarak tempuh 333 km dibanderol dengan harga Rp358 juta.

Sedangkan Binguo EV dengan jarak tempuh 410 km dibanderol dengan harga Rp408 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI