Suara.com - Dunia otomotif khususnya sektor passenger car atau mobil pribadi untuk penumpang menatap 2024 dengan sepenuh harapan. Utamanya meneruskan kabar baik dengan semakin berkurangnya angka penderita penyakit yang disebabkan COVID-19, pemulihan dari stok terbatas semikonduktor, serta kondisi ekonomi di berbagai sektor mengalami peningkatan ke arah positif.
Dikutip dari Car Guide, untuk 2024 sederet produsen kendaraan jenis passenger car telah menyiapkan model-model baru, baik versi terbaru yang mendapatkan facelift atau penyegaran dari edisi terdahulu, sampai benar-benar kategori gres atau sama sekali baru. Bisa pula pengayaan atau kontinuitas dari model sebelumnya, lantas ditambah sederet pemutakhiran.
Salah satu pasar yang dibidik berbagai brand ini adalah kategori Sport Utility Vehicle atau SUV yang memiliki tempat tersendiri di hati para konsumen. Berupa postur bongsor untuk trek menantang, kapasitas bagasi mumpuni, hingga fitur menarik untuk segi kenyamanan dan keamanan penggunanya.
Berikut adalah produk dari lima brand ternama yang bersiap ancang-ancang membanjiri pasar otomotif dengan produk menarik sektor SUV. Berikut daftarnya:
Direncanakan akan siap meluncur pada Januari 2024, Mitsubishi Triton menggendong sederet keseruan. Termasuk kesuksesan pada 2023 saat tunggangan ini dipreparasi menjadi mobil reli (rally) Asia Cross Country Rally atau ACXR 2023.
Dengan tampilan baru dan mesin diesel 2,4L twin-turbo yang lebih bertenaga, Mitsubishi Triton facelift ini diharapkan mampu menarik perhatian calon pembeli, yang menimbang-nimbang kendaraan kompetitor ford Ranger atau Toyota HiLux.
Luaran 150kW/470Nm dari kompartemen mesin juga menarik, sedangkan kapasitas derek mencapai 3.500 kg.
Toyota HiLux 48V - H1
![Toyota Hilux GR Sport versi high rider untuk Thailand [Paultan].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/26/44656-toyota-hilux-high-rider.jpg)
Meski pun detail pastinya belum diumumkan, Toyota menjanjikan pengaturan mesin dengan banyak katup atau 48V akan menghemat sekitar 10 persen konsumsi bahan bakar, dan akan dipasangkan dengan mesin empat silinder turbo-diesel 2,8L yang sudah teruji.