Suara.com - Jelang pergantian tahun, plus adanya libur Nataru, mungkin tak sedikit orang yang berniat ganti tunggangan untuk liburan.
Nah buat Anda yang sedang mencari motor 150cc baik naked maupun fairing, ada banyak opsi murah tapi bekas di pasaran.
Berikut adalah lima opsinya:
1. Yamaha R15 V2
Baca Juga: 5 Red Flag Mobil Matic CVT Bekas, Wajib Skip Jangan Dibeli
Motor sport fairing yang satu ini layak jadi opsi buat Anda yang suka sunmori atau sekadar kopdar bareng sesama penggemar roda dua.
Dengan desain yang tak ketinggalan jaman, motor keluaran sedekade lalu ini bisa ditemui di pasaran dengan harga 10-15 jutaan tergantung kondisi dan tahun produksi tentunya.
2. Honda CBR 150 R
Mirip dengan motor di atas, Honda CBR 150R dengan usia kisaran sedekade juga bisa ditemui dengan harga 10-15 jutaan.
3. Suzuki GSX R150/GSX S150
Baca Juga: Pertamina Enduro RSV Championship 2023 Sukses Wadahi Para Pembalap Muda untuk Naik Kelas
Duo motor sport ini tersedia dalam harga 10-15 jutaan seperti dua motor di atas. Hanya saja pada GSX 150 series, Anda bisa menemui motor bekas dalam rentang harga tersebut dengan tahun yang lebih muda. Bahkan untuk usia kurang dari lima tahun.
4. Yamaha Vixion
Siapa sih yang nggak kenal sama Yamaha Vixion? Motor yang mempelopori revolusi sport naked bike 150cc dengan teknologi injeksi ini bisa ditemui dalam harga 11-12 dengan motor-motor di atas, bahkan ada yang di bawah 10 jutaan untuk tahun tua generasi 2010-an.
5. Honda CB150R Street Fire
Pesaing kuat dari Yamaha Vixion satu ini juga ada yang dijual murah di pasaran motor bekas, khususnya untuk varian generasi pertama. Bahkan rata-rata motor ini dijual di harga kurang dari 10 jutaan. Lalu untuk tahun yang lebih muda, harganya bisa 10-15 jutaan.