Shell Lubricants Hadirkan Cairan Pendingin Kurangi Emisi Karbon Dioksida, Perdana di Indonesia

Selasa, 07 November 2023 | 10:21 WIB
Shell Lubricants Hadirkan Cairan Pendingin Kurangi Emisi Karbon Dioksida, Perdana di Indonesia
Afriansyah Noor selaku Wakil Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia meresmikan peluncuran produk immersion cooling fluids dengan cara menuangkan produk Shell immersion cooling fluids ke dalam immersion tank Gigabyte Technology [Shell Lubricants].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Immersion cooling fluids dari Shell digunakan bersamaan dengan immersion tank, misalnya seperti disediakan Gigabyte Technology untuk di Indonesia, dapat meningkatkan efisiensi energi dan penghematan biaya operasional.

Dibandingkan dengan metode pendinginan konvensional, teknologi immersion cooling dapat meningkatkan performa dari central processing unit (CPU) hingga 40% dan mengurangi konsumsi listrik hingga 48 persen sehingga dapat menghasilkan emisi karbon yang lebih rendah.

Peluncuran teknologi immersion cooling fluids Shell di Indonesia berlangsung pada 31 Oktober 2023 yang dihadiri Wakil Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Afriansyah Noor.

Menurutnya, sejalan dengan Undang-Undang nomor 16 tahun 2016 tentang Pengesahan Paris Agreement, pemerintah telah berusaha mengurangi emisi karbon dengan berbagai regulasi, salah satunya SKKNI (Penetapan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia) bidang pusat data terkait pengelolaan pusat data melalui Keputusan Menteri Ketenagakerjaan RI nomor 45 tahun 2015 tentang Penetapan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia Kategori Informasi Dan Komunikasi Golongan Pokok Kegiatan Jasa Informasi Bidang Pengelolaan Pusat Data.

"Kementerian Ketenagakerjaan siap berkolaborasi dengan Kementerian Kominfo untuk mewujudkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang kompeten di bidang pusat data hijau," imbuh Afriansyah Noor.

"Upaya menciptakan solusi berkelanjutan ini sejalan dengan strategi Powering Progress kami secara global untuk mempercepat transisi bisnis ke net-zero emission," tukas Arie Satyanggoro.

Hadirnya teknologi immersed cooling fluids di Indonesia oleh Shell Lubricants akan mendukung industri teknologi yang terus berkembang seperti untuk pusat data yang merupakan fasilitas berintensitas energi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI