Suara.com - Astra Honda Racing Team (AHRT), tim balap motor binaan PT Astra Honda Motor (AHM) merebut sukses sebagai juara Kejuaraan Nasional Mandalika Series kelas Sport 250. Bukannya berhenti sejenak mereguk rasa puas, performa keren ini jadi modal berlaga selanjutnya.
Dikutip dari rilis resmi PT AHM sebagaimana diterima Suara.com, AHRT tengah membidik sasaran lebih besar, yaitu gelar juara kelas Asia Production AP250 kejuaraan Asia Road Racing Championship (ARRC) seri kelima. Akhir pekan ini (4-5/11/2023) laga akan bergulir di Zhuhai International Circuit, Tiongkok.
Ada tiga rider AHRT bakal terjun di kejuaraan ini, yaitu Rheza Danica Ahrens yang mengumpulkan 155 poin, Herjun Atna Firdaus dengan 149 poin, serta Veda Ega Pratama dengan 100 poin.
![M. Adenanta Putra yang berhasil meraih podium pertamanya di musim ini juga menyatakan kesiapan bertarung di Zhuhai [PT AHM].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/11/02/18814-ahrt-arrc-zhuhai-02-pt-ahm-suaradotcom.jpg)
Veda Ega Pratama yang saat ini menempati posisi pertama di klasemen sementara kejuaraan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) kembali masuk jajaran rider Indonesia yang akan menggeber tungganggannya di ARRC 2023 Zhuhai.
Sempat absen di seri sebelumnya, rider kelahiran Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta ini siap masuk dalam persaingan ketat balapan.
"Saya kembali ikut ARRC setelah tidak turun di putaran Mandalika karena adanya kesamaan jadwal dengan seri IATC. Saya berusaha menikmati balapan dan menjadi kesempatan saya untuk mencari ilmu sebanyak-banyaknya sebagai bekal perkembangan saya di arena balap," kata Veda menatap kejuaraan di Tiongkok.
Sedangkan Rezha dan Herjun sudah mengantongi modal saat turun di putaran Kejuaraan Nasional Seri Mandalika.
Inilah yang memperkuat semangat keduanya berlaga di Asia Production (AP 250). Meski keduanya mesti mengalami pengurangan 1.000 rpm untuk motor Honda CBR250RR berdasar ranking di ARRC.
"Putaran Zhuhai ini sangat penting buat saya dan tim karena menjadi peluang besar untuk juara Asia. Saya targetkan juara Asia di tahun ini, sehingga bisa melengkapi juara nasional 2023 yang telah saya raih di akhir pekan lalu di Mandalika," kata Rheza meneguhkan semangat.
Senada yang disampaikan Herjun tentang keberhasilan di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.