Industri Otomotif Dukung Pemerintah Turunkan Gas Emisi, Terdaftar 66 Ribu Motor Listrik

Kamis, 26 Oktober 2023 | 07:25 WIB
Industri Otomotif Dukung Pemerintah Turunkan Gas Emisi, Terdaftar 66 Ribu Motor Listrik
Sepeda motor listrik Honda EM1 e: dengan sistem battery swap menggunakan Honda Mobile Power Pack e: (MPP e:). Sebagai ilustrasi KBLBB roda dua [Suara.com/CNR ukirsari].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam periode Januari-September 2023, kendaraan bermotor roda dua telah mencapai penjualan domestik sebesar 4,7 juta unit dan ekspor (CBU) sebesar 428 ribu unit.

Angka ini meningkat bila dibandingkan periode yang sama pada 2022, yaitu 3,6 juta unit untuk penjualan domestik dan total ekspor 568 ribu unit. Sedangkan total penjualan domestik pada 2022 mencapai 5,2 juta unit dan total ekspor mencapai 743 ribu unit.

"Target penjualan domestik sepeda motor di akhir 2023 sebesar 6,1 juta unit. Kami juga mendorong agar ekspornya paling tidak dapat menyamai angka tahun 2022, terlepas sedang lemahnya daya beli pasar global. Dengan ekspor yang tinggi, kita dapat menunjukkan bahwa sektor otomotif berkontribusi menjadi pahlawan devisa dalam neraca perdagangan Indonesia," lanjut Agus Gumiwang Kartasasmita.

Salah satu langkah penting dalam pengembangan ekosistem EV adalah sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat sehingga bisa nyaman mengendarai sepeda motor berbasis listrik. Yaitu lewat acara seperti IMOS+ 2023 yang akan berlangsung sampai akhir pekan (29/10/2023) di ICE BSD City Hall 10 Tangerang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI