Edukasi Keselamatan Jalan Raya dan Asuransi Kendaraan, Astra Financial Gelar Car Community Battle di GIIAS 2023

Senin, 14 Agustus 2023 | 17:57 WIB
Edukasi Keselamatan Jalan Raya dan Asuransi Kendaraan, Astra Financial Gelar Car Community Battle di GIIAS 2023
Innova Community vs White Car Community di Car Community Battle Astra Finance Booth GIIAS 2023 [Suara.com/CNR ukirsari].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi anak-anak klub, sebutan anggota komunitas otomotif, acara GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2023 yang berlangsung di ICE BSD City, Tangerang, Banten bisa dijadikan lokasi temu kangen. Sembari menyimak berbagai kendaraan baru, update perkembangan edisi terbaru mobil mereka, acara ini menjadi lokasi tepat untuk berjumpa.

Garda Oto, bagian dari Asuransi Astra, yang di acara GIIAS 2023 ikut terjun menjadi bagian dari Astra Financial sebagai sponsor platinum menggelar acara Car Community Battle.

Berlangsung dalam format cerdas cermat atau adu kecepatan pencet bel untuk berebut menjawab pertanyaan yang diberikan pemandu acara, dalam setiap babak ditandingkan dua komunitas otomotif yang berasal dari berbagai daerah di Tanah Air.

Car Community Battle Astra Finance Booth GIIAS 2023 [Suara.com/CNR ukirsari].
Car Community Battle Astra Finance Booth GIIAS 2023 [Suara.com/CNR ukirsari].

Tiap grup yang mewakili komunitas masing-masing tampil mengenakan kemeja tim dan atribut tim, semisal topi, terdiri dari tiga orang per kelompok, serta wajib menjawab pertanyaan dengan benar untuk mendapatkan nilai, dan besar angka hingga akhir dihitung siapa terbaik.

Baca Juga: Agar Makin Mantap Meminang Mobil Listrik, GIIAS 2023 Sediakan Kubangan Air di Area EV Water Obstacle

Berlangsung dalam sistem babak, pada Minggu (13/8/2023) diadu empat tim dalam dua kali permainan, babak final akan berlangsung akhir pekan ini (19/8/2023).

Beberapa komunitas yang telah turun berlaga di babak pertama akhir pekan lalu (13/8/2023) antara lain Innova Community, Ladies Car Community of Indonesia, White Car Community, Toyota Yaris Club Indonesia, Wuling Club Indonesia, Velozity (Veloz Community), serta Tosca (Toyota Sienta Community Indonesia).

Dalam pelaksanaan game, setiap tim yang bertanding diminta menjawab pertanyaan secepat-cepatnya dengan cara menekan tombol terlebih dahulu.

Adapun materi pertanyaan adalah mengenai Astra Financial yang hadir bersama sembilan unit usahanya, termasuk layanan Garda Oto, serta keselamatan berkendara lewat penunjukkan rmabu-rambu lalu-lintas di layar.

"Tujuan acara ini selain mempererat silaturahmi antarkomunitas juga menggalakkan tertib berlalu-lintas serta perlindungan asuransi kendaraan dan pengguna lewat Garda Oto, yang memberikan proteksi dan jaminan 24 jam per hari, tujuh hari dalam seminggu," papar Laurentius Iwan Pranoto, Head of PR, Marcomm, & Event Asuransi Astra.

Baca Juga: Laksana Luncurkan Dua Seri Bus Baru di GIIAS 2023, Sarat Teknologi dan Aman untuk Kegiatan Wisata

Fransisca Ariyanti, Ketua Innova Community menyatakan bahwa acara ini membawa kebersamaan serta semangat berkomunitas. Utamanya karena klub para pengguna Toyota Innova ini mencapai ribuan, dengan cabang seluruh Indonesia bahkan tembus ASEAN.

"Saat bepergian ke Malaysia, saya menemukan perkumpulan taksi yang menggunakan Innova, dan mengajak mereka bergabung. Demikian pula di Filipina, komunitas senada juga terbentuk. Mereka tetap menggunakan nama klub semula, namun dalam keanggotaan bersama kami. Terbaru anggota berasal dari India, dan komunikasi terjalin dalam bahasa Inggris," papar Sisca, sapaan Fransisca Ariyanti.

Sebagai lady driver, ia merasakan manfaat positif dari kegiatan berkomunitas ini. Antara lain mengatasi kondisi teknis kendaraan, sampai aneka tips yang dibagi sesama anggota.

Sementara Vindy Afianti, pembina Ladies Car Community of Indonesia menyatakan ada minat khusus yang mendorongnya membentuk komunitas khusus kaum perempuan.

"Selama ini yang ada para perempuan ikut suami atau pacar di sebuah komunitas. Nah mengapa tidak kaum kami sendiri, saya luncurkan ke media sosial pembentukan kelompok pencinta mobil khusus perempuan, tidak terbatas merek, calon anggota bebas pilih nomor anggota 1 sampai 100," kenang Vindy, sapaan Vindy Afianti.

LCCI (Ladies Car Community Indonesia) yang memberikan penegasan "bukan kaum sein kiri mobil belok kanan" juga menggunakan asuransi Garda Oto [Suara.com/CNR ukirsari].
LCCI (Ladies Car Community Indonesia) yang memberikan penegasan "bukan kaum kasih sein kiri mobil belok kanan" juga menggunakan asuransi Garda Oto [Suara.com/CNR ukirsari].

Tak disangka, peminat membeludak dalam waktu kurang dari semalam. Ia pun semakin bersemangat, dengan jargon yang selalu dibagikan antaranggota dengan jenaka tetapi mengena, "bukan emak-emak yang pasang sein kiri tapi mobil belok ke kanan".

Berangkat dari tertib soal penggunaan sein serta berkendara di jalan raya, para anggota komunitas LCCI juga melakukan proteksi kendaraan dengan asuransi Garda Oto dari Asuransi Astra.

"Meski LCCI bukan komunitas satu merek, tetapi rata-rata produk asuransi anggota adalah Garda Oto, mengingat nama ini sangat familiar dan langsung diingat bila membicarakan soal asuransi mobil," tukasnya.

Senada pendapat Sisca, bersama komunitasnya juga memberikan proteksi kendaraan dengan Garda Oto.

"Apalagi bagi saya, perempuan yang mengemudikan sendiri. Perlindungan dan jaminan akan memberikan ketenangan selama berperjalanan," ungkap perempuan yang sukses membawa besi ukuran 3 m menggunakan mobil kesayangannya tanpa kendala.

Kembali kepada topik Car Community Battle di booth utama Astra Financial GIIAS 2023, baik Sisca maupun Vindy menyatakan kejuaraan untuk seru-seruan, bila menang tentu makin menarik, akan tetapi menggunakan kesempatan ini untuk silaturahmi lebih penting.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI