Apa Itu Rem ABS pada Mobil? Pahami Fungsi, Kekurangan, dan Kelebihannya

Iman Firmansyah Suara.Com
Jum'at, 04 Agustus 2023 | 08:30 WIB
Apa Itu Rem ABS pada Mobil? Pahami Fungsi, Kekurangan, dan Kelebihannya
Ilustrasi Rem ABS. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika berbicara tentang teknologi otomotif yang berperan penting dalam keamanan, rem abs seringkali menjadi pusat perbincangan. Rem abs pada mobil biasanya digunakan untuk mencegah roda kendaraan terkunci saat pengereman.

Pasalnya, fitur rem abs kini tak hanya hadir di mobil mewah atau mobil sport, tetapi juga bisa ditemukan di berbagai tipe dan model kendaraan. Termasuk mobil bekas yang beredar di pasaran namun mesinnya masih tergolong baru dan optimal. 

Namun, meski istilah rem abs sering kita dengar, masih banyak dari kita yang belum sepenuhnya memahami teknologi ini. Lantas, apa sebenarnya rem abs itu? Bagaimana fungsi rem abs pada mobil? Untuk mengetahui semua jawaban tersebut, simak beberapa penjelasan detailnya berikut ini.

Apa Itu Rem Abs?

Baca Juga: Pasar Mobil Bekas Berpotensi Alami Pertumbuhan, Caroline Perluas Ekspansi Ritel

Rem abs adalah sistem pengereman  canggih yang dirancang untuk mencegah roda kendaraan mengunci saat proses pengereman. Hal ini tentu memungkinkan pengemudi untuk mempertahankan kontrol atas kendaraan.

Selain itu, rem ini juga dapat memanfaatkan kemampuan manuver yang maksimal dalam situasi darurat. Teknologi ini sangat penting dalam mendukung keamanan dan kenyamanan saat berkendara, terutama dalam kondisi jalan yang licin atau pengereman mendadak.

Fungsi Rem ABS

Fungsi dari rem Abs sendiri bekerja dengan cara melepaskan dan mengaktifkan rem secara berkala sehingga roda tetap dapat berputar saat di rem. Hal ini membuat mobil tetap dapat dikendalikan saat melakukan pengereman mendadak, sehingga risiko kecelakaan dapat diminimalisir. Ada beberapa fungsi rem abs yang penting untuk diketahui, yaitu:

Mencegah Terkuncinya Roda
Salah satu fungsi rem abs yang paling utama adalah mencegah roda dari terkunci saat pengereman mendadak. Sistem ini memungkinkan kontrol yang lebih baik atas kendaraan, yang sangat penting dalam situasi darurat. Bahkan dalam mobil bekas, kehadiran dan fungsi rem abs ini sangat berarti.

Baca Juga: Ragu Ingin Beli Mobil Bekas? Cek Kondisi Mobil dengan Jasa Inspeksi Terpercaya Inspect Auto

Mempertahankan Kontrol Kendaraan
Ketika rem abs berfungsi, pengendara masih bisa mengendalikan arah mobil. Cara Ini sangat penting dilakukan ketika kita perlu menghindari rintangan mendadak di jalan.

Dengan demikian, pengemudi dapat melakukan manuver menghindar sambil mengerem. Terlebih lagi, teknologi ini juga menjadi sebuah faktor penentu dalam situasi berbahaya.

Menyediakan Pengereman yang Efisien
Rem abs menyesuaikan tekanan rem pada setiap roda secara individual, sehingga memastikan pengereman yang efisien. Hal ini memberikan kinerja pengereman yang optimal dalam berbagai kondisi jalan dan kecepatan laju mobil.

Kelebihan dan Kekurangan Rem ABS

Teknologi rem abs atau Anti-Lock Braking System menjadi fitur umum pada mobil keluaran terbaru. Rem abs mobil ini juga memiliki dua sisi yang perlu diketahui, yaitu ada kelebihan dan juga kekurangan. Berikut ini adalah beberapa kelebihan dan kekurang rem abs pada sebuah mobil.

Kelebihan Rem ABS

1. Kontrol Direksional yang Lebih Baik

Dengan mencegah roda terkunci saat pengereman mendadak, rem ABS memungkinkan pengendara mempertahankan kontrol arah kendaraan. Ini adalah salah satu kelebihan rem ABS yang paling signifikan.

2. Efisiensi Pengereman yang Maksimal
Teknologi rem ini secara dinamis menyesuaikan tekanan rem pada setiap roda untuk mencapai pengereman yang optimal dalam berbagai kondisi.

3. Keselamatan Meningkat
Dengan memungkinkan pengemudi yang lebih terkontrol selama pengereman, rem ini meningkatkan keselamatan di jalan. Dengan begitu, teknologi rem ini telah menjadi faktor penting dalam menghindari kecelakaan.

4. Pengereman Responsif
Rem abs dapat mengurangi jarak pengereman dalam berbagai kondisi permukaan jalan, memberikan respon cepat dalam situasi yang membutuhkan pengereman mendadak.

Kekurangan Rem ABS

1. Biaya Perawatan dan Perbaikan
Dengan kompleksitas dan kecanggihan teknologinya, rem ini memerlukan biaya perawatan dan perbaikan yang lebih tinggi dibanding rem non-abs.

2. Kesulitan Instalasi
Sebagai sistem yang rumit, instalasi dan perbaikan rem memerlukan tenaga profesional yang bisa menambah tantangan dalam prosesnya.

3. Kinerja Variabel
Di beberapa permukaan, seperti kerikil atau salju, rem mungkin tidak memberikan kinerja yang optimal yang bisa menjadi masalah dalam kondisi tertentu.

Cara Kerja Rem ABS

Rem ABS bekerja dengan cara melepaskan dan mengaktifkan rem secara berkala. Ketika pengemudi menginjak pedal rem, sensor rem akan mendeteksi kecepatan roda.

Jika salah satu roda terdeteksi mengalami penurunan kecepatan yang tiba-tiba, maka rem akan melepaskan rem untuk mencegah roda tersebut terkunci. Setelah roda tersebut kembali berputar, rem akan mengaktifkan rem kembali. Proses ini akan berulang secara terus menerus hingga mobil berhenti.

Rem ABS pada Mobil Bekas
Rem abs sekarang sudah menjadi fitur standar pada mobil-mobil baru. Namun, tidak semua mobil bekas memiliki rem abs. Dengan mengetahui fungsi rem, Anda dapat lebih memahami pentingnya fitur ini untuk keselamatan berkendara.

Jika Anda sedang mempertimbangkan untuk membeli sebuah mobil baru atau pun mobil bekas, sebaiknya pastikan untuk mengecek fungsi rem ABS mobil tersebut. Hal ini dilakukan agar Anda bisa merasa lebih aman saat mengendarai sebuah mobil jika adanya rem abs.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI