Aturan Dasar Konvoi: Pantang Terobos Lampu Merah dengan Dalih Agar Terus Bersama Rombongan

Sabtu, 29 Juli 2023 | 07:38 WIB
Aturan Dasar Konvoi: Pantang Terobos Lampu Merah dengan Dalih Agar Terus Bersama Rombongan
Green Touring - Road to WAG 51 ke Cipanas Jawa Barat saat konvoi rehat di Cafe Colecer, lepas Babakan Madang, Sentul Jawa Barat [Suara.com/CNR ukirsari].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berlangsung dua hari (28-29/7/2023), Wahana Artha Group (WAG) sebagai perusahaan yang menaungi PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang menggelar Green Touring - Road to WAG 51.

Yaitu rangkaian acara memperingati ulang tahun ke-51 WAG. Touring jarak jauh ini mengambil rute Jakarta-Cipanas ulang alik, dan bermalam di kawasan Puncak Kana.

Dalam perjalanan bermotor berkelompok atau membentuk sebuah konvoi, ada sederet rumusan atau tata tertib agar perjalanan aman dan nyaman.

Finish line hari pertama Green Touring - Road to WAG 51 [Suara.com/CNR ukirsari].
Finish line hari pertama Green Touring - Road to WAG 51 [Suara.com/CNR ukirsari].

Dari penyelenggara, terdapat unsur Road Captain atau RC, tim sweeper, serta divisi penanganan kondisi darurat teknikal atau solving problem on the road. Istilahnya bengkel berjalan, dan pihak Wahana Honda dalam acara Green Touring - Road to WAG 51 menempatkan Honda Care berupa Honda PCX yang dioperasikan teknisi.

Baca Juga: Tempuh 100 Km Plus, Green Touring - Road to WAG 51 Mencapai Curug Panjang Mega Mendung

Sementara dari peserta konvoi, persiapan pribadi meliputi riding gear lengkap utamanya helm, sarung tangan, serta alas kaki untuk bermotor perjalanan jauh, sampai jaket berkendara.

Agus Sani, Head of Safety Riding Promotion Wahana Honda dalam pemaparannya sebelum konvoi Green Touring - Road to WAG 51 menyatakan konsep cari aman dalam berkendara wajib diterapkan. Termasuk saat berkendaraan dalam format konvoi.

Start Green Touring - Road to WAG 51 dari kantor pusat Wahana Honda di Jalan Gunung Sahari, Jakarta [Suara.com/CNR ukirsari].
Start Green Touring - Road to WAG 51 dari kantor pusat Wahana Honda di Jalan Gunung Sahari, Jakarta [Suara.com/CNR ukirsari].

"Tidak ada istilah terobos lampu merah untuk mempertahankan formasi. Yang ada selalu patuhi peraturan lalu-lintas. Semisal ada 10 biker sudah melaju kemudian yang berikutnya mendapatkan lampu merah, tetap patuhi berhenti hingga diperbolehkan menjalankan kendaraan lagi," paparnya.

Dengan memperhatikan etika berlalu-lintas seperti ini, maka unsur keamanan dan kenyamanan berkendaraan bisa tercipta.

Dan unsur kenyamanan pun bisa berkurang semisal seorang peserta konvoi buru-buru menyusul rekan seperjalanan dengan dalih agar dekat dengan peserta lainnya. Dalam kondisi ini, aturan jaga jarak tetap diterapkan.

Baca Juga: Sebentar Lagi Mau Konvoi Sepeda Motor, Begini Tips Cari Aman dan Jaga Kondisi dari Wahana Honda

"Untuk itu, kontrol emosi setiap peserta konvoi juga dibutuhkan. Sehingga bisa selalu menjaga jarak, mematuhi aturan lalu-lintas, termasuk memperhatikan rambu-rambu lalu-lintas," tandas Agus Sani.

Di acara Green Touring - Road to WAG 51, konvoi terdiri dari jurnalis otomotif, blogger, dan vlogger, serta kru Wahana Honda yang terdistribusi di 15 unit New Honda ADV 160, ditambah satu unit Honda Rebel dan Honda CB 150X, serta satu unit Honda PCX yang berfungsi sebagai Honda Care.

Para pembesar PT Astra Honda Motor (AHM) bergaya saat launching New Honda ADV 160 [PT AHM].
PT Astra Honda Motor (AHM) launching New Honda ADV 160 [PT AHM].

Spesifikasi Honda ADV 160

  • Mesin 4-Langkah, 4-Katup, eSP+
  • Tipe Pendinginan: Cairan
  • Sistem Suplai Bahan Bakar
  • PGM-FI (Programmed Fuel Injection)
  • Volume 156,9 cc
  • Diameter x Langkah 60 x 55,5 mm
  • Perbandingan Kompresi: 12 : 1
  • Daya Maksimum 11,8 kW (16 PS) / 8.500 rpm
  • Torsi Maksimum 14,7 Nm (1,5 kgf.m) / 6.500 rpm
  • Tipe Transmisi: Otomatis, V-Matic
  • Tipe Starter: Elektrik
  • Tipe Kopling: Otomatis, Sentrifugal, Tipe Kering
  • Tipe Minyak Pelumas: Basah
  • Kapasitas Minyak Pelumas: 0,75 liter (Penggantian Periodik)
  • Tipe Rangka: Double Cradle
  • Ukuran Ban 110/80 - 14M/C Tubeless (depan), 130/70 - 13M/C Tubeless (belakang)
  • Tipe Rem: Wavy Disc Brake
  • Sistem Pengereman: Triple Pots Hydraulic Combi Brake System (CBS) / Anti-Lock Braking System (ABS)
  • Tipe Suspensi: Teleskopik (depan), Ganda dengan Tabung (belakang)

Harga produk
-Mulai Rp 36 jutaan (tipe CBS)
-Mulai Rp 40 jutaan (tipe ABS)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI