Diboyong Utuh dari Jepang, Inden Mazda CX-60 Sampai Satu Bulan
Mazda CX-60 Inden
Suara.com - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Mazda di Indonesia, resmi meluncurkan sport utility vehicle (SUV) terbarunya All New Mazda CX-60 untuk melengkapi jajaran produk pasar mobil premium di Indonesia.
Sebagai produk Completely Build Up (CBU) dari Jepang, calon konsumen yang berminat meminang Mazda CX-60 rupanya harus menunggu sekitar satu bulan untuk dapat memilikinya.
"Betul ini CBU Jepang. Untuk inden sekitar 1 bulan, karena memang kita baru membuka pemesanan," ujar Ricky Thio, Managing Director PT EMI, di sela peluncuran Mazda CX-60, di Jakarta, Kamis (27/7/2023).
Di Indonesia, Mazda CX-60 ditawarkan dengan harga Rp 1,2 miliar On The Road Jakarta. Praktis, model ini menjadi produk pertama dari Mazda yang ditawarkan dengan harga di atas Rp1 miliar.
Baca Juga: Harga Jual Emas Perhiasan Hari Ini Naik atau Turun? Ini Nilai Kalung hingga Cincin
Untuk itu, Ricky Thio mengaku tidak memasang target penjualan terlalu besar untuk Mazda CX-60.
"Penjualannya kita tidak targetkan banyak. Mungkin sebulan hanya 100 unit," ucap Ricky Thio.
Dari segi desain, Mazda CX-60 hadir dengan exterior yang elegan terinspirasi oleh elemen organik dan juga gerakan kaligrafi Jepang. Pada bagian fender depan terdapat side signature baru disertakan emblem Inline 6 berfungsi untuk menegaskan performa dari All New Mazda CX-60.
Sedangkan tenaganya sendiri mengandalkan mesin 3.3L Inline 6-silinder, e-Skyactiv-G, Turbocharged dilengkapi dengan teknologi M-Hybrid Boost (Mild Hybrid System) yang mampu menghasilkan tenaga 280 hp dan torsi 450 Nm.
Kehadirannya di pasar Indonesia disajikan dalam satu varian platform roda penggerak, yaitu All Wheel Drive (AWD) dengan setelan i-Activ yang secara primer mendukung pergerakan seluruh roda saat bergerak.
Baca Juga: Daftar Harga Motor Baru Honda Scoopy untuk Wilayah Jakarta - Tangerang