AstraPay Sanur Village 2023 Dipungkas, Puluhan Ribu Pengunjung Hadiri Festival dan Gunakan e-Wallet

Selasa, 25 Juli 2023 | 18:04 WIB
AstraPay Sanur Village 2023 Dipungkas, Puluhan Ribu Pengunjung Hadiri Festival dan Gunakan e-Wallet
Surfing competition menjadi salah satu acara seru dalam AstraPay Sanur Village 2023 [AstraPay].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akhir pekan lalu, Minggu (23/7/2023) AstraPay Sanur Village Festival 2023 resmi berakhir. Acara berlangsung meriah dalam lima hari penyelenggaraan, dihadiri ribuan pengunjung. Dan digelar oleh AstraPay, sebuah platform e-wallet dan digital payment dari PT Astra Digital Arta, bagian dari Astra International, anak usaha PT Astra International Tbk--sebuah perusahaan nasional yang memiliki 270 anak usaha, antara lain di sektor otomotif, layanan pembiayaan, dan asuransi.

Dikutip dari rilis resmi AstraPay sebagaimana diterima Suara.com, Pantai Matahari Terbit, Denpasar--lokasi penyelenggaraan festival ini--menjadi pusat perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara.

Acara penutupan diselenggarakan atas dukungan penuh dari AstraPay, dalam mewujudkan komitmennya mendukung pariwisata, budaya daerah dan pertumbuhan ekonomi kreatif, serta keberlangsungan lingkungan hidup.

Malam penutupan AstraPay Sanur Village 2023  ditandai tarian kolosal Bali bermakna ajakan bagi  semua pengunjung agar selalu menjaga kelestarian bumi dan lautan dari segala pencemaran akibat aktivitas manusia [AstraPay].
Malam penutupan AstraPay Sanur Village 2023 ditandai tarian kolosal Bali bermakna ajakan bagi semua pengunjung agar selalu menjaga kelestarian bumi dan lautan dari segala pencemaran akibat aktivitas manusia [AstraPay].

Kolaborasi ini telah berhasil menciptakan efek berganda bagi seniman serta pelaku usaha dan ekonomi kreatif berbagai sektor seperti pariwisata, kuliner, fashion dan kriya di Bali selama lima hari perhelatan AstraPay Sanur Village Festival 2023.

Baca Juga: Kurangi Dampak Iklim, Maucash Dukung Program "Tanam Pohon Bersama Astra Financial"

Malam penutupan ditandai tarian kolosal Bali bermakna ajakan bagi semua pengunjung agar selalu menjaga kelestarian bumi dan lautan dari segala pencemaran akibat aktivitas manusia.

"Masyarakat Bali terlihat sangat antusias dengan pembayaran digital. Hadirnya AstraPay di Sanur Village Festival dengan memberikan berbagai keuntungan menjadi salah satu daya tarik para pengunjung untuk bertransaksi dengan uang digital. AstraPay akan selalu mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat terutama melalui digitalisasi," jelas Reny Futsy Yama, Chief Marketing Officer AstraPay.

Dalam lima hari festival, ribuan pengunjung menggunakan AstraPay untuk pembelian tiket masuk dan bertransaksi menggunakan AstraPay setiap harinya. Hal ini memperlihatkan ketertarikan masyarakat Bali untuk bertransaksi pembayaran secara digital.

Dari rangkaian kegiatan utama dalam bidang olah raga dalam festival ini, surfing competition menjadi salah satu acara seru. Seluruh peselancar dari wilayah Sanur mulai dari anak-anak hingga dewasa, lelaki dan perempuan berjumlah 48 peserta berpartisipasi menunjukkan keindahan atraksi yang mengagumkan.

Dari 48 peserta yang berpartisipasi, dipilih empat terbaik dari masing-masing kategori, yaitu:

Baca Juga: FIFGROUP Banjiri AstraPay Sanur Village Festival 2023 dengan Potongan Harga, Silakan yang Ingin Meminang Motor Honda

  • Master Division dengan peserta berusia 35-45 tahun
  • Open Division dengan peserta berusia 17-35 tahun
  • Junior Boys Division dengan peserta berusia di bawah 16 tahun.

Para pemenang telah membuktikan kepiawaiannya dalam menaklukkan ombak Pantai Sanur melalui berbagai manuver yang ditampilkan di Magic Wave di dekat Bali Beach, Outside Reef dan Sanur Reef yang memiliki ombak terpanjang yang masuk nominasi dunia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI