Sementara Supriyadi, Lurah Pulau Untung Jawa menyambut kegiatan positif ini serta memberikan apresiasi.
"Pantai Sakura eksis sejak 2012 dan menjadi bagian dari kegiatan sosial berbagai perusahaan. Terima kasih Wahana telah berpartisipasi menggelar kegiatan ini, semoga mampu memberikan inovasi," sambutnya.
Usai kegiatan bersih sampah plastik dan non-organik, acara berlanjut dengan santap siang dan tour keliling Pulau Untung Jawa. Antara lain ke Pantai Arsa, kependekan dari Arung Samudera, yang ditandai dengan Monumen Arung Samudera karya TNI AL. Lantas menuju kawasan budi daya mangrove, serta setra jajanan dan cendera mata.
Selamat ulang tahun Wahana dan Wahanians semua pada Agustus nanti. Sukses selalu dalam berkarya untuk Indonesia.