Suara.com - Masterpiece Indonesia yang selama ini dikenal sebagai produk kaca film, meluncurkan produk PPF (Paint Protection Film) tipe Ultimate Pro untuk melindungi cat mobil dari baret halus.
Dijelaskan CEO Masterpiece Indonesia, Christopher Sebastian mengatakan, Masterpiece PPF Ultimate Pro bisa menjadi solusi untuk pemilik kendaraan. Terutama di Indonesia yang memiliki iklim panas matahari menyengat.
"Masterpiece PPF berbahan material TPU+ dengan kualitas tinggi dari Jerman yang mempunyai UV resistant top coated film yang dapat mencegah warna cat mobil pudar karena paparan sinar matahari, ditambah lapisan coating dari Jepang dan produk lem dari American Ashland Glue," ujar Christopher Sebastian, dalam keterangannya, Rabu (7/6/2023).
PPF sendiri berfungsi untuk melindungi bodi mobil dari goresan benda tajam, benturan kerikil dan penurunan warna cat akibat dari kontaminasi kimia seperti sampo, air hujan dan juga kotoran yang menyebabkan kerusakan cat original bawaan pabrik.
Baca Juga: Koneksi Smartphone dan GPS Saat Bermobil Kerap Terputus? Saatnya Gunakan Kaca Film Bebas Logam
Selain itu, dijelaskan Christopher, masterpiece PPF juga bersifat tebal dan elastis, sehingga sangat mudah untuk dipasang terutama di bagian lekukan mobil seperti spion dan bemper.
Dengan demikian hasil pemasangan bisa rapi menutup semua bagian mobil tanpa harus melepas parts-parts di mobil.
"Karena itu material bahan PPF tidak sama seperti bahan sticker wrapping biasa," kata Christopher.
Diketahui produk PPF akhir-akhir ini meramaikan dunia otomotif dengan berbagai merek.
Hanya saja, lantaran untuk harga pemasangannya masih sangat mahal, tidak sedikit pemilik mobil yang mencari PPF palsu. Lantaran tergiur dengan harga yang murah, cat mobil justru malah menjadi rusak.