Astra Isuzu Kampanyekan Aman Berlalu Lintas Sambut Mudik Lebaran 2023

Selasa, 18 April 2023 | 14:20 WIB
Astra Isuzu Kampanyekan Aman Berlalu Lintas Sambut Mudik Lebaran 2023
Astra Isuzu Mudik Aman 2023. (Foto: Manuel Jeghesta)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Astra Isuzu selaku distributor kendaraan LCV Isuzu di Indoneisa untuk terus memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada seluruh stakeholder khususnya di momen Mudik Lebaran 2023

Alita Cahyaningtyas, Marketing Development & Digitalization Department Head Astra Isuzu menyebutkan, pihaknya terus menggiatkan rogram kampanye Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas (IAABL) yang merupakan program flagship Community Development Astra dan menjadi tanggung jawab Isuzu sebagai distributor kendaraan. 

Program ini juga sejalan dengan target bisnis Isuzu LCV 4x4 supporting vehicle di kendaraan niaga seperti segment: mining, plantation, oil and gas, industrial, logistic, dimana keselamatan kerja (safety) dalam operasional bisnis pelanggan adalah yang utama. 

"Termasuk keterlibatan seluruh level mulai dari driver, supervisor, manager, bahkan hingga owner dari perusahaan pelanggan," ujar Alita, di Jakarta, baru-baru ini.

Baca Juga: Mitsubishi XFC Concept Akan Jadi Kejutan Buat Pecinta Otomotif

Kegiatan kampanye Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas sendiri, lanjut Alita, dapat berupa Training for Trainer maupun Training for Customer.

Sepanjang tahun 2022, Astra Isuzu telah melakukan serangkaian kampanye Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas (IAABL) dengan sejumlah 90 kegiatan kampanye keselamatan berkendara yang terselenggara di seluruh cabang Astra Isuzu, baik kegiatan Training for Trainer maupun Training for Customer. 

"Tahun 2023 ini selama bulan Januari - Maret 2023 telah terlaksana sejumlah 26 kegiatan kampanye keselamatan berkendara yang terselenggara di seluruh cabang Astra Isuzu," kata Alita.

Dalam menyambut mudik lebaran 2023, Astra Isuzu juga menggelar beragam program layanan purna jual seperti program service overhaul, dimana customer akan mendapatkan spesial diskon up to 40 persen untuk pengerjaan overhaul (OH Brake, Clutch, Top Engine, Engine, Transmisi, dan Differential). 

Program Tune Up Hemat Ramadan, dimana program ini mencakup pekerjaan Perawatan Berkala, Injector cleaner, dan pemberian additive AIGA. Terdapat 4 jenis pilihan AIGA, yaitu Water Remover (Menghilangkan kontaminasi Air), Cetane Plus (Meningkatkan kualitas pembakaran mesin), Diesel Injection Cleaner (membersihkan saluran bahan bakar) & Engine Flush (Membersihkan bagian dalam mesin). Program ini berlaku untuk seluruh tipe kendaraan.

Baca Juga: Yamaha Peroleh Sederet Penghargaan di Otomotif Award 2023, Termasuk Produk Gaya Retro Grand Filano Hybrid-Connected

Program Oli Murah Ramadan, dimana customer akan mendapatkan paket penggantian oli dengan harga khusus. Program ini berlaku untuk seluruh pelanggan baik retail maupun fleet dan berlaku untuk perbaikan tipe kendaraan Isuzu GIGA, Isuzu ELF, Isuzu Traga dan Isuzu Panther.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI