“Perempuan kerap dianggap sebagai kunci untuk pembangunan berkelanjutan dan kualitas hidup dalam keluarga hingga masyarakat. Tak heran jika para perempuan ikut tergerak untuk mencapai kemandirian finansial untuk kesejahteraan dirinya dan keluarga di masa kini dan mendatang," jelas Ekki Primanda Ramadhan.
"Produk dan layanan keuangan digital ini hadir untuk memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha khususnya perempuan dalam menjalankan usahanya. Selain itu juga memiliki potensi baik dalam menjauhi kerugian yang terkadang sulit untuk dihindari,” tutupnya.