Van berukuran mini yang masuk dalam kategori Light Commercial Vehicle (LVC) ini memiliki penggerak yang cukup bertenaga dan rendah emisi.
"Dimulai dengan model ini, kami akan segera menciptakan pasar BEV niaga yang benar-benar baru dan kami yakin produk kami akan menjadi salah satu pemain kunci di Indonesia," lanjut Hikaru Mii.
Mobil listrik itu memiliki spesifikasi baterai berjenis lithium-Ion 5 kWh yang mampu membawa kendaraan melaju hingga 100 km.
Minicab MiEV dilengkapi motor elektrik dengan kekuatan 30 kW atau setara 40 dk, dimensi panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm, tinggi 1.810 mm, 2.390 mm, dan jarak antar roda (wheelbase) 2.390 mm.