Monster Energy Yamaha MotoGP untuk Pertama Kalinya Perkenalkan Livery Baru Yamaha YZR-M1 2023

Selasa, 17 Januari 2023 | 14:13 WIB
Monster Energy Yamaha MotoGP untuk Pertama Kalinya Perkenalkan Livery Baru Yamaha YZR-M1 2023
Launching Yamaha Monster Energy MotoGP Team 2023 bersama rider Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Monster Energy Yamaha MotoGP untuk pertama kalinya memperkenalkan Yamaha YZR-M1 2023 livery baru di Indonesia.

Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo mengatakan, dirinya sangat menyukai tampilan livery baru dari Yamaha YZR-M1 2023 yang lebih fresh dan agresif.

"Kami akan bekerja keras musim ini, seperti yang selalu kami lakukan. Kami sudah banyak belajar di 2022, dan sekarang saya hanya ingin bertarung memperebutkan gelar lagi," ujar Fabio Quartararo, saat memperkenalkan livery baru YZR-M1 2023, di Jakarta, Selasa (17/1/2023).

Sementara itu Franco Morbidelli yang menjadi partner Quartararo di Monster Energy Yamaha MotoGP mengungkapkan, tim telah mengakhiri musim 2022 dengan perasaan yang lebih baik.

Baca Juga: Harga Motor Bekas Yamaha NMax di Bawah Rp 20 Juta, Dapat Model Ini

Sekarang penting bagi tim melakukan kinerja yang baik di tes musim dingin mendatang, jadi semua siap memulai musim di Maret dengan race pertama di Portugal.

"Ada format balapan baru, yang akan terbiasa bagi pembalap dan tim, tapi saya melihat ini sebagai perubahan positif karena akan dinikmati fans. Saya ingin mengucapkan terimakasih atas dukungan fans Indonesia. Antusiasme mereka telah memberikan kami dorongan, dan saya tak sabar memulai musim 2023 dengan cara terbaik," ucap Franco Morbidelli.

Launching Yamaha Monster Energy MotoGP Team 2023 [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Launching Yamaha Monster Energy MotoGP Team 2023 [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Skema warna baru YZR-M1 Monster Energy Yamaha MotoGP 2023 memadukan warna Yamaha (dengan tambahan baru warna abu-abu) serta skema warna lifestyle adventure Monster Energy. Branding claw (cakar) ikonik Monster tetap langsung dapat dikenali pada motor, logo tim Monster Energy Yamaha MotoGP, dan seragam tim.

Musim MotoGP 2023 akan berlangsung dalam 21 putaran dan 42 balapan (terkait format balapan akhir pekan MotoGP yang baru, yang mencakup sprint race di hari Sabtu).

Test rider Yamaha Factory Racing MotoGP yaitu Cal Crutchlow akan bergabung dengan Quartararo dan Morbidelli pada test resmi MotoGP Sepang, sebagai bagian dari upaya Yamaha mengerahkan semua kekuatan guna mensukseskan musim 2023 bagi tim.

Baca Juga: Yamaha All-New R15 Connected Tampil dalam Warna Baru, Sambut Datangnya 2023

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI