Best 5 Oto: Parkir Sembarangan Jadi Perhatian Tom Hanks, Mercedes-Benz Bukukan Angka Seru, Tiket WSBK Mandalika 2023

Senin, 16 Januari 2023 | 09:14 WIB
Best 5 Oto: Parkir Sembarangan Jadi Perhatian Tom Hanks, Mercedes-Benz Bukukan Angka Seru, Tiket WSBK Mandalika 2023
Acara tahunan Mercedes-Benz STAR DRIVE dan launching All-New Mercedes-Benz C-Class [Suara.com/CNR ukirsari].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Battery swap, Smoot Zuzu, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, penjualan terbaik, tiket WSBK Mandalika, Tokyo Auto Salon 2023, Tom Hanks, random, dan tertib parkir menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com.

PT Smoot Motor Indonesia siap meluncurkan sepeda motor listrik untuk kedua kalinya. Terbaru adalah Smoot Zuzu yang tampil unik dalam desain klasik futuristik. Sekaligus penamaan yang merujuk pada kudapan, seperti boba sampai permen karet.

Serunya, pengguna tidak perlu melakukan pengisian ulang atau recharging baterai. Apa pasal, karena produk ini muncul dalam konsep battery swap, yaitu cukup tukarkan baterai kosong ke SPKLU untuk diisikan ulang.

Berlanjut ke sektor roda empat, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia mencatatkan penjualan terbaiknya untuk 2022. Sekaligus mencatat rekor penjualan terbaik di kategori luxury class.

Baca Juga: Dari CES 2023: Verge Motorcycles Pamerkan Motor Listrik TS Ultra untuk Pasar Amerika

Keberhasilannya antara lain diperoleh dari penjualan mobil listrik atau Electric Vehicle (EV) yang memperoleh pemesanan di atas target.

Kemudian dari pentas Tokyo Auto Salon 2023, Honda menghadirkan dua produk sarat modifikasi performa dan kosmetik, serta mantap menggunakan tenaga listrik.

Selanjutnya adalah kebiasaan aktor Tom Hanks yang terkadang melakukan posting random di media sosial.  Antara lain memberikan wejangan jangan parkir sembarangan. Tidak dinyana, dalam film terbarunya pelakon Forrest Gump itu mendapatkan peran sebagai pengomel mereka yang tidak bisa taat peraturan. Termasuk parkir mobil dengan rapi serta melanggar portal.

Dan sebagai pemungkas, bagi para pencinta roda dua yang ingin menonton pergelaran World Superbike atau WSBK Mandalika 2023 jangan sampai ketinggalan. Tiket early bird sudah tersedia.

Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas mengawali pekan ini, dan taati aturan lalu-lintas serta terapkan selalu protokol kesehatan.

Baca Juga: Berlangsung di Mercedes-EQ SPACE Senayan City, PT MBDI Serahkan Donasi Gempa Cianjur Senilai Rp 750 Juta

1. Dari Tokyo Auto Salon 2023: Honda Civic e:HEV dan Honda ZR-V Tampil Perdana

Honda ZR-V versi Mugen Custom Concept (ANTARA/HO)
Honda ZR-V versi Mugen Custom Concept (ANTARA/HO)

Tokyo Auto Salon adalah ajang pameran terbesar di Jepang yang bertemakan modifikasi mobil. Tahun ini, Tokyo Auto Salon 2023 kembali digelar di Makuhari Messe, Chiba,  pada 13-15 Januari.

Diselenggarakan atas kerja sama Tokyo Auto Salon Association (TASA), Japan Auto Parts Aftermarket Committee (NAPAC), Japan Automobile Manufacturers Association (JAMA), serta Japan Automobile Federation (JAF).

Baca selengkapnya

2. PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia Pertahankan Posisi Teratas Penjualan Luxury Brand untuk 2022

PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia meluncurkan The All-New C-Class (14/7/2022) [Suara.com/CNR ukirsari].
PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia meluncurkan The All-New C-Class (14/7/2022) [Suara.com/CNR ukirsari].

PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia membukukan perolehan positif untuk penjualan produknya sepanjang 2022. Yaitu berhasil mendistribusikan 3.184 unit mobil penumpang. atau terjadi peningkatan 26 persen dibandingkan penjualan tahun sebelumnya.

Dikutip dari rilis resmi PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia sebagaimana diterima Suara.com, dengan hasil ini maka perusahaan berlogo three-pointed star ini kembali mempertahankan posisi nomor satu di antara luxury brand otomotif di Indonesia.

Baca selengkapnya

3. Tidak Bisa Parkir Mobil dengan Rapi? Bisa-bisa Kena Omel Tom Hanks Seperti di Film "A Man Called Otto" atau Lewat Medsos

Tom Hanks dan istrinya, Rita Wilson [Shutterstock]
Tom Hanks dan istrinya, Rita Wilson [Shutterstock]

Tom Hanks berperan sebagai Otto Anderson dalam film "A Man Called Otto". Sosok lelaki tua yang mendambakan keteraturan. Baginya, tidak ada hal paling menjengkelkan di dunia ini selain orang-orang di sekitarnya, para pelanggar aturan. Dia akan marah jika ada pengemudi mobil menerobos portal jalan, atau tidak bisa memarkirkan kendaraannya dengan baik.

Akan tetapi bila dipikirkan lebih mendalam, persoalan parkir mobil atau melanggar portal memang bisa bikin kesal. Mengingat telah ada peraturan yang melandasi dan bukan untuk dilanggar. Parkir kendaraan misalnya, bila serampangan dan sembrono di lahan milik tetangga atau bukan peruntukannya bakal merepotkan pihak lain.

Baca selengkapnya

4. Motor Listrik Klasik Futuristik Smoot Zuzu Hadir dalam 5 Varian, Banderol di Bawah Rp 20 Jutaan

Zuzu Bubble Gum (Biru Muda) [PT Smoot Motor Indonesia].
Zuzu Bubble Gum (Biru Muda) [PT Smoot Motor Indonesia].

Sebagai solusi untuk kebutuhan masyarakat untuk beralih ke kendaraan listrik yang dapat dipakai untuk kebutuhan jarak tempuh yang jauh, PT Smoot Motor Indonesia menghadirkan SMOOT Motor Listrik. Yaitu motor listrik tanpa perlu direcharge atau cas yang perdana di Indonesia.

Produk ini menggunakan teknologi swap atau tukar baterai dari SWAP Energy dan dapat ditukar kapan saja di lokasi terdekat. Saat ini sistem penukaran sudah beroperasi di Indonesia dengan jumlah SWAP Station di lebih dari 1.000 titik di Alfamart, Alfamidi, Dan+Dan, Haus, Shell, BP-AKR dan Circle-K. Sehingga para pengguna SMOOT Motor Listrik tidak lagi ketakutan untuk kehabisan baterai di tengah jalan.

Baca selengkapnya

5. Penjualan Tiket WSBK Mandalika 2023 Dimulai, Menparekraf Ingin Wisatawan dan Warga Turut Berikan Kemeriahan

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bersama Direktur Operasi Indonesia Tourism Development Corporation Troy Reza Warokka menghadiri acara peluncuran WSBK 2023 di Hard Rock Cafe Jakarta, Kamis (12/01/2023) [ANTARA/HO-Kemenparekraf]
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bersama Direktur Operasi Indonesia Tourism Development Corporation Troy Reza Warokka menghadiri acara peluncuran WSBK 2023 di Hard Rock Cafe Jakarta, Kamis (12/01/2023) [ANTARA/HO-Kemenparekraf]

Salah satu sirkuit yang akan menggelar balap roda dua World Superbike atau WSBK 2023 adalah Sirkuit Internasional Mandalika pada 3-5 Maret. Pada Kamis (12/1/2023), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif meluncurkan WSBK 2023 di Hard Rock Cafe Jakarta. Juga ditandai dimulainya penjualan tiket menonton WSBK 2023.

Dikutip kantor berita Antara dari rilis resmi, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyimpan sebuah keinginan.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI