Suara.com - SsangYong, KG Mobility, Libur Nataru, Posko Siaga Toyota 24 Jam, Posko Siaga Daihatsu, aplikasi Travoy, jalan tol, kenyamanan dan keamanan, Mitsubishi New Xpander, promo akhir tahun, dan akuisisi menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com hari ini.
Hari Libur Natal dan Tahun Baru atau Libur Nataru sudah menjelang. Bagi para pengguna kendaraan roda empat brand Toyota dan Daihatsu yang siap berlibur atau berperjalanan silakan datang ke Posko Siaga 24 Jam Toyota serta Posko Siaga Daihatsu.
Kedua pabrikan ini menyiapkan layanan servis untuk kendaraan ditambah hospitality agar perjalanan bisa tetap aman dan nyaman. Menjaga kebugaran pengemudi serta mobil sangat dibutuhkan dalam suasana Libur Nataru yang mungkin saja tidak lepas dari situasi macet.
Masih seputar Libur Nataru, aplikasi Travoy direkomendasikan PT Jasa Marga untuk diunduh para pengemudi. Tujuannya untuk memperoleh kabar terkini tentang jalur yang akan dilalui, lengkap dengan informasi pendukung yang dibutuhkan. Termasuk rest area serta pengisian bahan bakar, sampai besaran nominal biaya jalan tol.
Dan bagi para peminat mobil baru, Mitsubishi tengah menggelar promosi untuk pembelian Mitsubishi New Xpander dan Mitsubishi Xpander Cross. Ditambah berbagai diskon komponen serta layanan purnajual.
Kabar dari Korea Selatan, pabrikan otomotif SsangYong kini diakuisisi KG Mobility dan namanya akan menyelaraskan nama pemilik barunya.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas menyambut libur akhir tahun, dan patuhi selalu peraturan lalu-lintas dan protokol kesehatan.
1. Posko dan Bengkel Siaga Toyota untuk Libur Nataru Tersebar di 300 Titik Layanan, Berikut Daftar Lokasinya
PT Toyota-Astra Motor menyiapkan 300 titik layanan posko dan bengkel siaga selama Libur Nataru atau Libur Natal dan Tahun Baru. Berlangsung 23 Desember 2022 - 1 Januari 2023.
Baca Juga: Jelang Libur Nataru, PLN Lampung Menambah Dua SPKLU di Tol Trans-Sumatera
Dikutip kantor berita Antara dari rilis resmi, PT Toyota Astra Motor bekerja sama dengan jaringan dealer resmi Toyota.
2. Posko Siaga Daihatsu Hadir Selama Libur Nataru, Berlokasi di Titik Strategis Ini
Momen Libur Natal 2022 dan Libur Tahun Baru 2023 atau biasa disingkat Libur Nataru adalah salah satu kesempatan bisa berkumpul dengan keluarga besar, sanak, kerabat, atau bepergian menjelajahi berbagai lokasi menarik bersama mobil kesayangan.
Dikutip dari rilis resmi PT Astra Daihatsu Motor atau PT ADM sebagaimana diterima Suara.com, perusahaan otomotif ini hadir menemani pelanggan lewat layanan Posko Siaga Daihatsu. Tujuannya para pelanggan bisa menambah rasa kenyamanan dan keamanan selama perjalanan.
3. KG Mobility Pegang 62 Persen Saham SsangYong, Perusahaan Mobil Ini Menyandang Nama Baru
SsangYong Motors, salah satu carmaker asal Korea Selatan akan beroperasi dengan nama baru, KG Mobility.
Dikutip kantor berita Antara dari kantor berita Korea Selatan, Yonhap, kabar ini menyusul pengangkatan Kwak Jea-sun, pimpinan baru perusahaan.
4. Jangan Lewatkan, Program Akhir Tahun untuk Pengguna Mitsubishi New Xpander dan Xpander Cross
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menawarkan program after sales akhir tahun untuk para pengguna Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross.
Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, Tetsuhiro Tsuchida mengatakan, Mitsubishi terus meningkatkan komitmen dalam mempermudah proses kepemilikan kendaraan Mitsubishi Motors dengan beragam program penjualan akhir tahun kepada para konsumen.
5. JMT Sebutkan Tol Siap Layani Kebutuhan Libur Nataru, Imbau Pengguna Unduh Aplikasi Travoy
PT Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) memastikan layanan lalu-lintas, transaksi, dan preservasi jalan tol dalam kondisi siap untuk mendukung liburan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 atau Libur Nataru.
Dikutip dari kantor berita Antara, Widyatmiko Nursejati, Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) Regional Division Head dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (22/12/2022) memberikan pernyataan berikut.