Suara.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) mengungkapkan penerimaan All-New Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid di daerah cukup baik. Hal ini disampaikan Direktur Pemasaran TAM, Anton Jimmi Suwandy. Ia menyatakan bahwa Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) untuk versi hybrid sama banyaknya seperti di Jakarta.
"Jadi rasanya hybrid ini sampai ke daerah-daerah. Mungkin sampai kabupaten atau daerah lain masih cukup diterima karena tidak butuh infrastruktur khusus. Jadi di Jawa Tengah secara total, baik di kota besar seperti Semarang atau Yogyakarta maupun kota kecil tetap hybrid menjadi mayoritas dari SPK," jelas Anton Jimmi Suwandy, di sela test drive Toyota Kijang Innova Zenix, Yogyakarta, Selasa (20/12/2022).
Lebih lanjut, dijelaskan Anton, animo masyarakat untuk mobil baru pasti mencari segmen atas dan mencari fitur-fitur yang paling lengkap.
Selain itu, karena era karbon netral lalu BBM naik, konsumen juga lebih memperhatikan efisiensi saat akan membeli mobil.
Baca Juga: Rencana Pemerintah Berikan Subsidi Kendaraan Listrik Mendapatkan Apresiasi Toyota
"Jadi konsumen sangat memperhatikan bagaimana efisiensi. Itu juga sangat penting untuk diketahui saat hendak membeli mobil baru," terang Anton Jimmi Suwandy.
Sejak pertama kali diluncurkan pada November 2022, total pemesanan Toyota Kijang Innova Zenix sudah mencapai 7.200 SPK.
"Porsinya masih 80-20 untuk versi mesin hybrid dan mesin konvensional. Masih hybrid paling tinggi, apalagi karena masih di awal peluncuran," jelas Anton Jimmi Suwandy.
All-New Toyota Kijang Innova Zenix memiliki tiga varian yakni G, V, dan Q. Dua varian Toyota Kijang Innova Zenix G dan V dilengkapi dua pilihan mesin yakni bensin dan hybrid. Varian terakhir, Q hanya memiki satu versi, yaitu mesin hybrid.
Harga All-New Toyota Kijang Innova Zenix termurah Rp 419 juta. Untuk varian termahal, Toyota Kijang Innova Zenix Q TSS Modellista dijual Rp614 juta.