Suara.com - PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi meluncurkan model terbaru Kawasaki Stockman 2023. Desain mengingatkan pada Kawasaki KLX dan Kawasaki D-Tracker, produk ini seru diajak mengaspal di medan off-road.
Dikutip dari rilis resmi PT KMI sebagamana diterima Suara.com, Stockman 2023 hadir dalam tampilan serba baru, termasuk kategori motor off-road, dan menggendong mesin serta sasis terbaru.
Di bawah tagline "Built Tough", fitur esensial Kawasaki Stockman 2023 seperti lever guards yang kokoh, kunci tuas kopling, dan fitur lainnya menawarkan kenyamanan yang modern bagi pengendara.
Ciri khas terletak pada bobot ringan, ringan, serta mampu bermanuver dengan pengendara. Selaras kontur geografi di Indonesia, cocok untuk digeber di area perkebunan, pertambangan dan pertanian. Apalagi cat bodi warna Olive Green yang selaras alam dan lingkungan.
Baca Juga: Oli Mesin Berubah Warna Jadi Cokelat Susu? Ini Akibatnya Bila Paksakan Sepeda Motor Terobos Banjir
Keandalan Kawasaki Stockman 2023 saat diajak menyisip ruang dan jalan sempit terlihat dari desain ergonomis. Seperti bodywork ramping yang membuatnya ringkas. Dipadu desain jok datar yang menawarkan kebebasan bergerak saat berkendara di jalan setapak. Lebar jok memberikan keseimbangan kenyamanan, sekaligus jangkauan nyaman bagi kaki untuk berpijak ke tanah.
Sementara itu mesin didesain memiliki ketahanan korosi dan daya tahan motor, dilengkapi peredam berbahan stainless steel untuk memberikan konstribusi yang maksimal.
Dan tak kalah seru adalah kehadiran side stand di kedua sisi sepeda motor. Artinya penunggang tidak perlu menghentikan langkah saat turun, dan menambah fleksibilitas saat bekerja di medan yang tidak rata.
Lantas paduan pelek fulll-size diameter 21 dengan ban enduro 18 inci mampu menghasilkan traksi yang sangat baik di berbagai medan off-road.
Produk dibanderol Rp 57.500.000 (off-the-road) dengan jadwal pengiriman langsung mulai bulan ini.
Spesifikasi Kawasaki STOCKMAN 2023
- Dimensi bodi (panjang x lebar x tinggi): 2.105 x 920 x 1.110 mm
- Jarak sumbu roda: 1.350 mm
- Jarak ke tanah: 220 mm
- Bobot: 137 kg
- Kapasitas tangki: 7,5 L
- Mesin: air-cooled, 4-stroke Single
- Kapasitas mesin: 233cc
- Sistem Katup: SOHC, 2 katup
- Sistem Pengapian: Digital
- Power Maksimum: 14.0 kW (19 PS) di 7.600 rpm
- Torsi Maksimum: 19.8 Nm (2.0 kgfm) di 6.100 rpm
- Diameter x Langkah: 67.0 x 66.0 mm
- Perbandingan Kompresi 9,4:1
- Transmisi: 6-percepatan
- Suspensi: diameter 37 mm inverted fork (depan), New Uni Trak dengan adjustable spring preload (belakang)
- Rem: dual semi-floating diameter 300 mm petal discs (depan), diameter 265 mm petal disc (belakang)
- Dimensi roda: 80/100-21 51M (depan), 100/100-18 59M (belakang)