Bermitra dengan Tunas Rent, Perusahaan Penyewaan Mobil Hertz Resmi Hadir di Indonesia

Kamis, 24 November 2022 | 12:39 WIB
Bermitra dengan Tunas Rent, Perusahaan Penyewaan Mobil Hertz Resmi Hadir di Indonesia
Ilustrasi liburan keluarga menyewa mobil (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada hari ini, Kamis (24/11/2022), Hertz Asia Pacific secara resmi mengumumkan kemitraan baru bersama Tunas Rent, penyedia layanan sewa kendaraan di Indonesia.

Dikutip dari rilis resmi Hertz sebagaimana diterima Suara.com, melalui kemitraan ini, Hertz akan memberikan referral atau rujukan bisnis atas seluruh pelanggannya yang membutuhkan kendaraan sewa di Indonesia kepada Tunas Rent.

Senada yang akan dilakukan Tunas Rent, yaitu mereferensikan pelanggan Tunas Rent untuk menyewa kendaraan di semua jaringan Hertz di seluruh dunia.

"Kami sangat senang dapat bermitra dengan Tunas Rent. Kemitraan ini sangat menarik karena beberapa alasan, salah satunya perluasan langkah Hertz yang mendunia. Kemitraan kami dengan Tunas Rent menandakan eksistensi dan hadirnya Hertz di pasar Indonesia untuk pertama kalinya," papar Eoin Macneill,Wakil Direktur Hertz APAC.

Baca Juga: Lewat Estafet Peduli Bumi di Makassar, Asuransi Astra Bagikan Edukasi Safety Riding

Rental mobil Hertz menyediakan mobil listrik [screenshot Hertz].
Rental mobil Hertz   [screenshot Hertz].

Sementara itu Tenny Febyana Halim, CEO Tunas Rent, menyampaikan keberhasilan Tunas Rent dan Hertz di masa mendatang.

"Saya yakin kolaborasi ini akan sukses dan menjadi kekuatan pendorong bagi pertumbuhan dan inovasi Tunas Rent serta Hertz hari ini, juga di masa akan datang. Kolaborasi ini dapat memberikan nilai tambah untuk pelanggan korporasi kami dan kami tidak sabar untuk segera memulainya," ungkapnya.

Kekinian, dunia pariwisata internasional mulai bangkit, di mana masyarakat ingin kembali bepergian seiring pandemi COVID-19 teratasi.

Indonesia adalah salah satu destinasi pilihan, di mana berdasar data Badan Pusat Statistik (BPS) disebutkan jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Indonesia dari Januari sampai Juni tahun ini mencapai hampir tiga perempat juta orang.

"Tren penyerapan pariwisata ini menjanjikan masa depan cerah, karena itu kami memulai program kemitraan dengan Tunas Rent untuk menghadirkan kualitas layanan dan solusi mobilitas yang tak tertandingi bagi wisatawan dan warga lokal," lanjut Eoin Macneill.

Baca Juga: Garda Medika dari Asuransi Astra Luncurkan E-appointment Daftar Rawat Jalan Cashless Tanpa Antre, Perdana di Tanah Air

Tunas Rent sendiri berdiri lebih dari 20 tahun lalu. Sejak itu, perusahaan telah mengembangkan armadanya, lebih dari 8.300 kendaraan, serta beroperasi lebih dari 130 kota di Indonesia. Juga tersedia 400 jaringan bengkel secara nasional, menjadikannya salah satu perusahaan rental terkemuka di Indonesia.

Dengan stabilitas politik di Indonesia, ekonomi yang kuat, dan insfrastruktur yang lebih baik, akan menunjang peningkatan pertumbuhan mobilitas dan transportasi di Indonesia. Kolaborasi Tunas Rent dengan Hertz dibangun karena momentum ini, dengan harapan mendorong pengembangan solusi mobilitas di seluruh Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI