Penjualan Mobil Astra Meningkat Januari-Oktober 2022, Harapannya Tetap Positif Sampai Akhir Tahun

Kamis, 17 November 2022 | 16:47 WIB
Penjualan Mobil Astra Meningkat Januari-Oktober 2022, Harapannya Tetap Positif Sampai Akhir Tahun
Lexus LF-Z Electrified di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. Sebagai ilustrasi produk dari Lexus [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Data penjualan kendaraan roda empat passenger car yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo untuk penjualan domestik sampai Oktober 2022 adalah 93.197 unit. Sementara penjualan produk Low Cost Green Car atau LCGC mencapai 18.062 unit.

Artinya angka penjualan ini mencatatkan nilai positif dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu. Yaitu penjualan domestik Januari-Oktober 2021 ada di angka 75.755 unit, sedangkan LCGC berhasil dijual 12.175 unit.

Grup Astra, bagian dari PT Astra International Tbk, perusahaan nasional yang memiliki 245 anak usaha, antara lain bergerak di sektor otomotif dan layanan keuangan, berhasil mencatatkan perolehan positif untuk penjualan kendaraan Januari-Oktober 2022.

Pengisian baterai listrik All-New Toyota bZ4X di Denpasar, Bali, sebelum KTT G20 [PT TAM].
Pengisian baterai listrik All-New Toyota bZ4X di Denpasar, Bali, sebelum KTT G20. All-New Toyota bZ4X adalah salah satu andalan Astra untuk produk mobil listrik [PT TAM].

Untuk penjualan Toyota dan Lexus pada Oktober 2022 mencapai angka 33.827 unit. Sementara pemasaran tahun lalu periode yang sama, khusus brand Toyota mencapai 21.727 unit.

Baca Juga: GIIAS 2022 Seri Penutup di Semarang Suguhkan Jalur Test Drive Sampai 2 Km

Sedangkan Daihatsu mengukir perolehan penjualan 17.279 unit untuk Oktober 2022, atau naik dibandingkan periode sama di tahun lalu, yang berada di angka 15.975 unit.

Lantas untuk produk Grup Astra kategori LCGC, untuk Oktober 2022 mencapai 13.593 unit, atau naik dibandingkan periode tahun lalu yang ada di kisaran 10.428 unit.

Dengan perolehan ini, Toyota tetap memimpin penjualan di pasar Nasional di angka penjualan total sampai Oktober 2022 adalah 277.70 unit. Sementara Daihatsu ada di posis kedua, mendistribusikan produknya pada Januari-Oktober 2022 sebanyak 157.887 unit. Sedangkan posisi berikutnya berturut-turut ditempati Mitsubishi 111.294 unit, Honda 106.947 unit, serta Suzuki 72.258 unit.

"Selama Januari–Oktober 2022, data penjualan mobil, baik nasional maupun Astra mengalami peningkatan 21 persen dibandingkan periode yang sama pada 2021," jelas Boy Kelana Soebroto, Head of Corporate Communications Astra, dikutip dari rilis resmi Grup Astra sebagaimana diterima Suara.com.

"Pasar otomotif nasional meraih penjualan yaitu 851.413 unit sementara penjualan mobil Astra mencapai 468.290 unit. Kami berharap pencapaian positif penjualan mobil dapat terus berlanjut hingga akhir tahun," pungkasnya.

Baca Juga: GIIAS Semarang 2022 Ajang Adu Inovasi Teknologi Sembilan ATPM, HTM Tiket Mulai Rp 5 Ribu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI